Pernah Jadi Penjual Ganja, Jared Leto Dipecat dari Pekerjaannya Saat Remaja

| 26 Nov 2021 13:30
Pernah Jadi Penjual Ganja, Jared Leto Dipecat dari Pekerjaannya Saat Remaja
Jared Leto (Instagram/@jaredleto)

ERA.id - Belum lama ini, aktor Jared Leto mengungkapkan fakta mengejutkan tentang dirinya di masa lalu. Ia mengaku pernah menjadi penjual ganja saat masih remaja.

Hal ini disampaikan Jared saat hadir di program The Ellen DeGeneres Show untuk mempromosikan film terbarunya, Housemate of Gucci. Jared mengungkapkan bahwa ia bahkan dipecat dari pekerjaannya di bioskop karena ketahuan menjual ganja.

"Aku sesungguhnya bekerja di sebuah bioskop saat masih remaja. Dan aku dipecat gara-gara menjual ganja melalui pintu belakang," ujar Jared Leto, dilansir dari Page Six.

Kala itu, Jared sempat mengira bahwa dirinya sudah menjadi seorang pengusaha sukses dengan menjual ganja. Sayang, hal yang dilakukan Jared saat itu tidak diizinkan atau ilegal.

"Aku suka ke bioskop. Aku pikir aku adalah seorang pengusaha sukses saat itu. Aku pikir popcorn dan ganja bisa berjalan bersama, nyatanya tidak," tutur Jared.

Sebelumnya, Jared Leto sudah pernah membagikan pengalaman menjadi penjual ganja dalam wawancaranya beberapa tahun lalu. Ia menyampaikan bahwa dengan menjual ganja dapat menghasilkan lebih banyak uang dibanding bekerja secara legal.

"Menjual ganja bisa mendapat pendapatan lebih baik dibanding mencuci piring. Masalahnya, semakin tinggi permintaan semakin melanggar ketentuan yang ada," katanya.

Sementara itu, di usia Jared saat remaja yakni sekitar tahun 1986, ganja memang masih menjadi barang ilegal di Amerika Serikat. Tak sepeti saat ini di mana sejumlah negara bagian dan kota di AS sudah melegalkan penggunaan ganja.

Rekomendasi