Kaitkan dengan Ratu Pantai Selatan Soal Gempa Bumi dan Tsunami 26 Desember, Denny Darko: Makhluk yang Besar Sekali

| 15 Dec 2021 19:00
Kaitkan dengan Ratu Pantai Selatan Soal Gempa Bumi dan Tsunami 26 Desember, Denny Darko: Makhluk yang Besar Sekali
Denny Darko (Foto: YouTube/Denny Darko)

ERA.id - Sejumlah peramal mengungkapkan akan ada bencana mengerikan yang terjadi pada 26 Desember mendatang. Sebab, tercatat banyak sekali bencana besar yang melanda dunia pada tanggal 26. Di Indonesia, 26 Desember dikaitkan dengan Ratu Pantai Selatan. Ramalan ini mendapatkan tanggapan dari ahli tarot, Denny Darko.

Pria berusia 44 tahun ini meramal apa yang akan terjadi pada 26 Desember mendatang berdasarkan kartu tarotnya. Denny Darko mengatakan bahwa ramalan ini terjadi lantaran ketakutan masyarakat yang berlebihan. Ditambah lagi, ketakuan masyarakat akan bencana alam berupa gempa bumi dan tsunami.

"Kalau kita lihat sebenarnya sih, ini kembali lagi kepada ketakutan kita sebagai manusia. Nah kalau boleh kita ngomong, berarti artinya apa? gempa bumi dan air laut menuju ke darat atau kita bilang tsunami. Dan untuk 26 Desember ini tadi, kalau mungkin kalian bertanya, saya sih bilang ketakutannya lebih ke gempa bumi dan tsunami," ujarnya, dikutip dari kanal YouTube Denny Darko.

Denny Darko (Foto: YouTube/Denny Darko)
Denny Darko (Foto: YouTube/Denny Darko)

"Ini dibuat hanyalah kekuatan yang menggerakan bumi ini yang selalu terjadi di awal, pertengahan, dan akhir bulan. Kenapa seperti itu? Karena gerakan angin dipengaruhi grafitasi angin dan bumi menimbulkan elemen bumi. Otomatis orang merasakan elemen itu terjadi," lanjutnya.

Suami Vina Candrawati ini juga mengkaitkan ramalan soal bencana alam 26 Desember 2021 karena Ratu Pantai Selatan yang murka. Menurutnya, ini hanya sebuah ketakutan dari masyarakat.

"Ini karena ketakutan manusia masa depannya seperti apa. Makanya mereka memastikan. Walau ada ketakutan yang berbentuk manusia seperti ratu pantai selatan atau penguasa sebuah hutan ini berbentuk makhluk yang besar sekali," ucapnya.

"Alam ini diibaratkan seorang wanita, nah karena alam ini menentukan berarti dia adalah seseorang yang berkuasa. Karena wanita berkuasa ya namanya ratu. Karena dibicarakan digambarkan di Jawa," lanjutnya.

Meski begitu, Denny Darko meminta masyarakat untuk tetap tenang dan memikirkannya secara logika. Ia juga berharap agar 26 Desember 2021 tidak terjadi bencana dahsyat.

"Ada beberapa orang yang percaya serius sampai saat ini, walau nggak ada salahnya. Tapi kita bisa pelajari dari ilmu pengetahuan, logika sebuah pola yang ada dan tanda yang muncul seperti apa," imbuhnya.

"Yuk kita berdoa semoga tanggal 26 Desember nanti tidak terjadi apa-apa, dan tanggal sebelum dan setelahnya. Hindari dan waspada kalau kalian ke pantai atau melalui pesisir, terutama yang landai. Jika terjadi sesuatu maka sangat mungkin akan terjadi tsunami," tambahnya.

Rekomendasi