Paragliding Tambah Koleksi Emas Indonesia

| 22 Aug 2018 13:37
Paragliding Tambah Koleksi Emas Indonesia
Ilustrasi (Twitter @asiangames2018)
Jawa Barat, era.id - Atlet Indonesia kembali bikin bangga di ajang Asian Games 2018. Kali ini dari cabang olahraga paragliding atau paralayang. Kontingen Indonesia mendapat tambahan medali emas dan medali perak.

Berlokasi di Gunung Mas Puncak, Jawa Barat, Rabu 22 Agustus 2018, wakil Indonesia berhasil mengalahkan Korea Selatan dan Thailand. Hening Paradigma, Thomas Widyananto, Rony Pratama, dan Jafro Megaranto sukses menyumbang emas di nomor men's team accuracy.

Sementara tim putri yang diperkuat Rika Wijayanti, Ike Ayu Wulandari, dan Eka Nesti Wulandari meraih medali perak. Perak pada nomor ketepatan mendarat ini diraih dari tim putri Thailand.

Ini merupakan emas keenam Indonesia di Asian Games 2018. Sebelumnya, Defia Rosmaniar (taekwondo), Lindswell Kwok (wushu), Tiara Andini, Khoiful Mukhib (balap sepeda gunung), dan Eko Yuli Irawan (angkat besi) juga menyumbangkan emas.

Sementara untuk perak, ini merupakan yang ketiga setelah Edgar Xavier Marvelo (wushu di nomor changquan) dan Sri Wahyuni (angkat besi 48 kg putri).

Dengan tambahan dua medali, Indonesia kini mengoleksi total 14 medali; 6 emas, 3 perak, dan 5 perunggu. Posisi Indonesia masih berada di peringkat keempat klasemen perolehan medali Asian Games 2018 di bawah China, Jepang dan Korea Selatan. 

Baca Juga : Angkat Besi Putra Sumbang Medali Emas

Rekomendasi