7 Negara Ini Bisa Dikunjungi Tanpa Visa

| 14 Oct 2018 09:33
7 Negara Ini Bisa Dikunjungi Tanpa Visa
Pantai Maldives (Foto: Pixabay)
Jakarta, era.id - Untuk kalian para traveler, sudah tahu belum kalau ada 15 negara yang bisa kita kunjungi tanpa visa. Ada beberapa negara selain negara-negara ASEAN yang membebaskan visa untuk masuk ke negaranya lho. Enggak percaya? Yuk simak penjelasan berikut!

1. Hong Kong

 

#1 Hong KongHong Kong dan sejuta pesonanya (Foto: unwire.hk)

Dilansir paragram.id, Hong Kong punya segudang hiburan gengs. Malah disebut sebagai salah satu kawasan di Asia yang gak pernah tidur tuh. Mau belanja ada, mau ke Disneyland juga bisa. Tanpa visa, selama 30 hari. Asik kan?

2. Macau

#2 MacauKota Macau, banyak casino di sini (Foto: alizila.com)

Ini tetangganya Hong Kong, enggak jauh juga dari kota lain seperti Shenzhen atau Guangzhou, China. Macau sama kayak Hong Kong juga, enggak perlu pake visa ke sana.

3. Maladewa

#3 Maladewa(Foto: supereva.it)

Negara ini sudah lama dikenal akan perairannya yang jernih banget. Resort yang dibangun di sini juga dibangun di atas lautan. Dan asiknya, negara yang lebih sering disebut Maldives ini enggak perlu ngurus visa dulu untuk bisa berkunjung ke sana. Mantap!

4. Fiji

Resort di tengah laut di Fiji (Foto: kokthai.com)

Fiji terletak di kawasan Oceania gengs. Negara kepulauan ini cocok banget buat kalian yang pengen liburan di pantai dan lautan. Ke Fiji juga gak perlu ngurus visa gengs, berlaku sampe 120 hari pula.

5. Turki

#5 TurkiPemandangan Kota Istanbul, Turki (hurruyetdailynews.com)

Enggak usah ragu untuk dateng ke Turki gengs. Soalnya, ke Turki tuh bebas visa juga lho. Tapi Turki memberlakukan e-visa yang bisa dilakukan secara online dari website resmi negaranya. Turki memberlakukan kunjungan bebas visa hingga sebulan juga.

6. India

#6 IndiaTajmahal, India. (Foto: travel india)

Kayak ke Turki nih. Kalo ke tanah Bollywood, kalian cuma perlu mendaftarkan diri aja untuk ngurus visa online. India kan punya segudang tempat yang swag banget gitu untuk ditelusurin.

7. Tanzania

#7 TanzaniaGunung Kilimanjaro di Tanzania (Foto: dotcomsafaris.com)

Tanzania punya gunung tertinggi di Benua Afrika, Gunung Kilimanjaro. Tanzania juga punya sejumlah taman nasional kalo kalian pengen tau kehidupan hewan liar di Afrika. Nah, kalo ke sana, kalian gak perlu ngurus visa juga, dan berlaku sampe 30 hari juga.

Tags : wisata
Rekomendasi