Klopp: Terlalu Banyak Kesalahan Liverpool

| 07 Nov 2018 13:15
Klopp: Terlalu Banyak Kesalahan Liverpool
Juergen Klopp (Twitter @LFC)
Beograd, era.id - Pelatih Liverpool Juergen Klopp mengatakan, dirinya cuma punya 10 jari untuk menjelaskan kesalahan Liverpool yang kalah 0-2 dari Red Star Belgrade di lanjutan Liga Champions, Selasa (6/11/2018).

Dalam laga tersebut, Milan Pakov memborong dua gol kemenangan klub asal Balkan sekaligus mencatatkan kemenangan pertama klub tersebut di Liga Champions musim ini dan membuka peluang mereka untuk lolos ke babak knock-out.

Sementara hasil imbang 1-1 antara Napoli dan Paris Saint-Germain di pertandingan lainnya membuat Liverpool menempati posisi yang sama dengan Napoli dengan poin enam, satu poin lebih banyak dari PSG.

Sesungguhnya, The Reds bukan tanpa peluang di Beograd. Mereka medapat dua peluang bersih melalui Daniel Sturride tapi sayangnya hanya membentur tiang dan mistar gawang.

"Saya cuma punya 10 jari," kata Klopp, ketika ditanya apa yang salah dengan timnya, seusai pertandingan.

"Kami punya peluang emas pertama melalui Daniel (Sturridge). Setiap gol dalam pertandingan seperti ini memandu pertandingan ke arah yang spesifik," lanjutnya.

Mantan pelatih Borussia Dortmund menambahkan. Atmosfer dan keriuhan stadion tim lawan bukanlah masalah buat mereka. Tapi, setelah gol kedua terjadi, mereka bisa mencium masalah itu.

"Kami membuatnya terlalu mudah buat mereka (Red Star). Mereka layak mendapatkan kemenangan ini dengan gairah yang mereka tunjukkan," kata Klopp.

"Kami kehilangan keberuntungan, tidak dalam arti umum. Kami harus meyakinkan diri kami ini tak akan terjadi lagi," tandasnya.

Klopp kini berharap timnya bangkit saat mereka menghadapi tim penghuni papan bawah klasemen Fulham di Liga Premier pada akhir pekan ini.

Baca Juga : Patung Mohamed Salah Dicemooh Warganet

 

Rekomendasi