Messi, Alasan Griezmann Tolak Pinangan Barca

| 20 Nov 2018 06:09
Messi, Alasan Griezmann Tolak Pinangan Barca
Lionel Messi dan Antoine Griezmann (Twitter @abednego_david)
Paris, era.id - Antoine Griezmann mengungkap, menjadi nomor dua di Barcelona di bawah Lionel Messi merupakan alasan dirinya menolak pinangan Barca pada musim panas lalu.

Griezmann dikaitkan dengan kepindahan ke Camp Nou sebelum Piala Dunia 2018. Para penggemar Barca pun sangat bergairah mendengar kabar ini dan nampak tak sabar melihat pemain Prancis itu bermain di samping Messi.

Sang striker bahkan seperti bakal berganti kostum sebelum akhirnya menegaskan masa depannya di Atleti dengan memperpanjang kontraknya hingga Juni 2023.

Dilansir dari Soccerway, Senin (19/11/2018), Griezmann mengaku kepada Canal Plus, menolak pinangan Barca merupakan keputusan yang berat tapi dukungan penuh dari Los Colchoneros membuatnya loyal kepada klub.

"Apakah berat menolak Barca? Sangat sulit," kata dia. "Ada Barca yang menginginkanmu, yang meneleponmu, yang mengirim pesan kepadamu."

"Tapi kemudian ada klub di mana kamu berada, di mana kamu menjadi pemain penting dan di mana mereka membangun sebuah proyek di sekelilingmu," lanjutnya.

Dan tanpa sadar, kata pemilik trofi Piala Dunia 2018, di Barca dia hanya berperan sebagai letnan dari Messi. Sebaliknya rekan-rekan dan orang-orang di klub (Atleti) melakukan segalanya, mereka datang untuk berbicara dengan dirinya dan bahkan menaikkan gajinya.

"Mereka melakukan segalanya untuk menunjukkan ini adalah rumah saya dan bahwa saya tidak boleh pergi. Saat itu benar-benar rumit, terutama untuk istri saya di mana saya membangunkannya pada pukul 3 pagi untuk membicarakannya!" tandas Griezmann.

Baca Juga : Real Madrid Bidik Dzeko dan Wonderkid Brasil

Rekomendasi