Pesan GoFood Kini Bisa Contactless Delivery

| 20 Mar 2020 16:45
Pesan GoFood Kini Bisa <i>Contactless Delivery</i>
Ilustrasi (GoJek)
Jakarta, era.id - Cara efektif agar tidak terjangkit COVID-19 adalah dengan berdiam diri di rumah dan menjaga jarak antarindividu. Aplikasi transportasi GoJek meluncurkan layanan di fitur GoFood dengan opsi pengantaran tanpa kontak fisik secara langsung (contactless delivery) pada hari ini, Kamis (19/3/2020).

Layanan baru ini adalah bentuk upaya GoFood dalam mendukung imbauan pemerintah yakni beraktivitas dari rumah atau work from home. Caranya, konsumen harus pilih salah satu opsi pembayaran non-tunai seperti GoPay atau PayLater.

Kemudian, setelah memesan dan mendapatkan driver, buka fitur obrolan dari pesanan GoFood untuk berkomunikasi dengan driver. Selanjutnya, pilih salah satu pesan instan (opsi balasan otomatis) yang telah disediakan seperti "Tolong taruh di depan pagar/pintu dan kabari kalau udah sampai" atau "Tolong tinggalkan makanan di lobi dan beri tahu saya kalau sudah sampai".

Selanjutnya, jika kamu memilih pengiriman tanpa kontak, pengemudi akan mengirim foto pesanan melalui fungsi obrolan dan ditaruh di lokasi yang telah disepakati.

GoJek juga mengimbau agar konsumen memberikan tip atau peringkat bintang lima sebagai imbalan kepada driver yang berbaik hati mengikuti anjura pemerintah.

"Kalian dapat menghargai mereka dengan memberikan peringkat bintang 5 dan tip GoPay kepada pengemudi yang selalu memastikan keamanan maksimum pesanan makanan kalian" tulis Gojek di situs resminya.

Selain contactless delivery, GoFood sediakan kartu penanda suhu tubuh yang memberikan informasi suhu tubuh dari pihak yang menangani makanan di restoran merchant seperti pelayan dan juru masak. Tujuannya adalah menjaga agar makanan tetap aman dan higenis serta terbebas dari penyebaran virus korona (Covid-19)

Selain itu, GoJek akan terus berupaya menyediakan masker dan hand sanitizer untuk para mitra driver dan merchant.

 

Rekomendasi