Buntut Start Marquez di Argentina, MotoGP Ubah Peraturan

| 07 May 2018 18:50
Buntut Start Marquez di Argentina, MotoGP Ubah Peraturan
Marc Marquez (Sumber: Motogp.com)
Jerez, era.id - Organisasi penyelenggara MotoGP, Dorna membuat peraturan baru terkait standar dalam memulai sesi balapan. 

Dilansir Motogp.com, bos Dorna, Carmelo Ezpeleta menuturkan, peraturan baru itu disepakati dalam rapat bersama sejumlah jajaran lain terkait penyelengaraan MotoGP yang dilakukan jelang MotoGP Spanyol 2018.

Terdapat sejumlah prosedur start yang disepakati dalam rapat di Jerez, Sabtu (5/5) lalu. Salah satunya adalah terkait isyarat ketika pembalap mengalami masalah saat start. Ketika masalah terjadi, seorang pembalap harus tetap berada di atas motor hingga marshal mendatanginya.

Selain itu, pembalap juga tidak diperkenan menghidupkan motor ketika berada di grid. Sebagai isyarat bahwa motornya mengalami masalah, pembalap dapat mengangkat tangan sebagai tanda untuk marshal. 

Baca Juga : Rossi Ungkap Betapa Bahayanya Marquez

Nantinya, marshal atau pengawas balap-lah yang akan menuntun pembalap bermasalah untuk keluar dari grid ke pit. Di dalam pit, para mekanik baru diperbolehkan membenahi berbagai masalah yang terjadi pada motor pembalap.

Bahkan, mekanik diizinkan mengganti mesin motor pembalap yang bermasalah. Tapi, ketentuan itu hanya diizinkan bagi kelas MotoGP. Artinya, penggantian mesin motor tidak diizinkan pada kelas Moto2 dan Moto3.

Perubahan itu diyakini merupakan buntut dari peristiwa matinya mesin motor Marc Marquez dalam MotoGP Argentina pada April lalu dan baru akan diberlakukan pada MotoGP Ceko pada 3-5 Agustus 2018.

Tags : moto gp
Rekomendasi