Polisi Masih Selidiki Penyebab Kebakaran di Bangka Jaksel, Hanguskan Rumah di Tiga RT

| 27 Dec 2022 13:34
Polisi Masih Selidiki Penyebab Kebakaran di Bangka Jaksel, Hanguskan Rumah di Tiga RT
Kebakaran di Bangka Jaksel (Dok. Istimewa)

ERA.id - Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran yang menghanguskan rumah-rumah di tiga RT di RW 5 Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

"(Penyebab kebakaran) masih dalam proses penyelidikan dan pendalaman," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary di lokasi, Selasa (27/12).

Ade menambahkan polisi masih melakukan olah TKP untuk mencari sumber api. Dalam proses penyelidikan guna mengetahui penyebab kebakaran ini, polisi akan melibatkan pihak Puslabfor Polri.

"Petugas kepolisian ada di TKP, ada beberapa titik yang diduga menjadi sumber api. Itu juga akan dilakukan pemeriksaan secara laboratoris oleh Labfor," katanya.

Sebelumnya, permukiman padat penduduk Jalan Bangka Buntu I, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, terbakar pada Senin (26/12) malam. Tercatat, ada 179 rumah terbakar atau sebanyak 179 kepala keluarga (KK) terdampak akibat kebakaran ini.

"Jumlah KK (terdampak) ada 179 KK, (atau dengan) jumlah jiwa (sebanyak) 543," kata perwira piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Moch Arief, dalam keterangannya, Selasa.

Arief menjelaskan kebakaran awalnya terjadi di salah satu rumah warga di RT/RW 07/05, Kelurahan Bangka, Mampang Prapatan. Namun, api merambat hingga permukiman penduduk di RT 6 dan 8.

"Dugaan penyebab korsleting listrik," ucapnya.

Rekomendasi