Momen Panji Gumilang Angkat Jempol dan Dikawal Polisi Saat Tiba di Bareskrim

| 01 Aug 2023 13:51
Momen Panji Gumilang Angkat Jempol dan Dikawal Polisi Saat Tiba di Bareskrim
Panji Gumilang angkat jempol di Bareskrim Polri. (Sachril/ERA.id)

ERA.id - Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun, Panji Gumilang, tiba di Bareskrim Polri, Jakarta, untuk diperiksa perihal kasus dugaan penistaan agama, pada Selasa (1/8/2023).

Panji yang mengenakan kemeja bewarna biru garis-garis, peci hitam, dan kacamata, beserta rombongan tiba di Bareskrim Polri sekira pukul 13.22 WIB.

Sejumlah polisi yang sudah menunggu kedatangan Panji Gumilang langsung menghampiri pimpinan Ponpes Al-Zaytun ini dan mengawalnya.

Pimpinan Ponpes Al-Zaytun ini tak mengucapkan sepatah kata apapun ke awak media yang telah menunggunya. Dia hanya mengangkat jempol di hadapan jurnalis.

Saat ditanya sejumlah pertanyaan baik mengenai siap tidaknya diperiksa atau kondisi kesehatannya, Panji Gumilang hanya terus berjalan sambil mengangkat jempol.

Panji Gumilang pun masuk ke ruang penyidik dengan dikawal sejumlah personel polisi dan rombongannya.

Sebelumnya, Bareskrim Polri akan kembali memanggil Panji Gumilang untuk diperiksa terkait kasus dugaan penistaan agama, pada Selasa besok.

"Kami melayangkan panggilan kedua yaitu kami panggil sebagai saksi dan diharapkan besok tanggal 1 Agustus yang bersangkutan bisa hadir untuk memenuhi panggilan kami," kata Dirtipidum Bareskrim Polri, Brigjen Djuhandhani Rahardjo Puro di Bareskrim Polri, Jakarta, Jumat (28/7).

Djuhandhani menerangkan Panji Gumilang sebelumnya tak hadir memenuhi panggilan penyidik pada Kamis (27/7) kemarin. Panji berhalangan hadir karena mengaku sakit dan memberikan surat dokter.

Jenderal bintang satu Polri ini menyebut surat dokter yang diberikan pengacara Panji Gumilang tak bisa dibuktikan secara formil. Karena itu, pimpinan Ponpes Al-Zaytun ini kembali dipanggil pada pekan depan.

Rekomendasi