Polisi Sebut Mayat Ibu-anak di dalam Rumah Depok Sudah Membusuk Sebulan

| 08 Sep 2023 09:55
Polisi Sebut Mayat Ibu-anak di dalam Rumah Depok Sudah Membusuk Sebulan
Ilustrasi (Antara)

ERA.id - Polisi mengungkapkan dua mayat diduga ibu dan anak, GAH (64) dan DAW (38) yang ditemukan di sebuah rumah di Kompleks Perumahan Bukit Cinere Indah, Cinere, Kota Depok, diduga sudah membusuk selama satu bulan.

"Dari luka kita tidak bisa ketahui apakah ada luka atau tidak, karena kondisi jenazah sudah posisi membusuk, sudah lama sekali, sudah kurang lebih diperkirakan kurang lebih satu bulan," kata Kapolres Metro Depok Kombes Ahmad Fuady kepada wartawan dikutip Jumat (8/9/2023).

Kedua jasad ini dibawa ke Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati, Jakarta Timur untuk diautopsi. Dari hasil autopsi ini akan diketahui penyebab pasti korban tewas.

Polisi juga akan melakukan penelusuran dengan memeriksa saksi-saksi dan mencari keluarga korban 

"Itu akan kita dalami seperti apa listrik di rumah ini. Untuk hal lain akan kita dalami. Kita masih mencari keterangan lebih lanjut mendalam," ujarnya.

Sebelumnya, dua mayat yang sudah membusuk dan tinggal kerangka diduga ibu dan anak, ditemukan di sebuah rumah di Kompleks Perumahan Bukit Cinere, Kamis (7/9). Kaur Humas Polres Metro Depok Iptu Made Budi menjelaskan penemuan mayat ini berawal saat warga menginformasikan kepada sekuriti, M. Ja'far jika penghuni rumah, GAH (64) dan DAW (38), yang merupakan ibu dan anak tidak terlihat.

Ja'far lalu bersama ketua RT setempat, Sony Wicaksono mengecek kediaman tersebut dan keduanya mencium bau tak sedap dari kamar mandi.

Keduanya lalu melaporkan kejadian ini ke polisi. Setibanya polisi melakukan olah TKP, mereka menemukan dua mayat di dalam rumah tersebut.

"Kedua korban ditemukan di ruang kamar mandi yang tidak terkunci dalam keadaan sudah tidak bisa diidentifikasi (atau) tinggal tengkorak," kata Made kepada wartawan, Kamis (7/9).

Rekomendasi