Tidak Ada Penutupan Jalan di Sekitar Gedung DPR Saat Pelaksanaan Sidang Tahunan MPR

| 16 Aug 2024 10:18
Tidak Ada Penutupan Jalan di Sekitar Gedung DPR Saat Pelaksanaan Sidang Tahunan MPR
Jalan Gatot Subroto arah Pancoran menuju Grogol. (ERA.id/Sachril)

ERA.id - Arus lalu lintas di sekitar gedung DPR/MPR, Jakarta, tidak ditutup ketika pelaksanaan Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR-DPD Tahun 2024 pada Jumat (16/8/2024) hari ini.

Pantauan ERA di depan Kompleks Parlemen, kendaraan dapat melaju dengan lancar di Jalan Gatot Subroto arah Pancoran menuju Grogol. Pun dengan bus Transjakarta dapat melintas dengan normal di jalurnya. Tidak ada penutupan jalan di sekitar lokasi.

Namun, polisi telah menyiapkan road barrier di bawah Flyover Jalan Gerbang Pemuda. Polisi akan memakai road barrier itu untuk penutupan jalan.

Sebuah tenda juga didirikan di bawah flyover tersebut. Lalu ada satu kendaraan taktis water cannon disiagakan di dekat tenda itu.

Sejumlah polisi dengan memakai sepeda motor melakukan patroli di sekitaran Kompleks Parlemen. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan ribuan personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan sidang tahunan MPR.

"Total gabungan personel pengamanan 3.457 personel," kata Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Jumat (16/8/2024).

Rinciannya, sebanyak 3.137 personel dari Polri, 223 anggota TNI, dan 97 petugas dari Pemda. Ade menyebut seluruh personel ini akan ditempatkan di sejumlah titik di sekitar gedung parlemen.

Sebelumnya, polisi telah menyiapkan rekayasa lalu lintas di sekitar gedung DPR/MPR RI saat pelaksanaan Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR-DPD Tahun 2024 pada Jumat hari ini.

Namun, hal tersebut bersifat situasional. "Rekayasa lalu lintas situasional," kata Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman kepada wartawan, Kamis (15/8).

Berikut ini rekayasa lalu lintas yang disiapkan polisi.

1. Arus lalu lintas dari arah traffic light Lapangan Tembak menuju Jalan Gatot Subroto diputar balik di kolong sekat 2 atau dialihkan ke tanjakan layang Ladokgi arah Semanggi.

2. Arus lalu lintas dari Tol Dalam Kota yang akan keluar di off ramp Pulau Dua diluruskan ke arah Tol Tomang.

3. Arus lalu lintas dari Jalan Palmerah Timur menuju Jalan Gelora atau pintu belakang gedung DPR/MPR RI diluruskan ke Jalan Tentara Pelajar atau Jalan Permata Hijau.

4. Arus lalu lintas dari Jalan Gerbang Pemuda menuju Jalan Gelora atau pintu belakang Gedung DPR/MPR RI dibelokkan ke kiri Jalan Asia Afrika;

5. Arus lalu lintas dari Jalan Asia Afrika menuju TL Lapangan Tembak dibelokkan ke kanan ke Jalan pintu 1 Senayan atau diputar balikkan di TL Asia Afrika;

6. Arus lalu lintas dari arah Semanggi yang menuju Slipi dialihkan ke kiri di sekat 2 atau Ladokgi ke Jalan Gerbang Pemuda;

7. Arus lalu lintas dari arah Slipi yang menuju Jalan Gerbang Pemuda diluruskan ke arah Semanggi.

Rekomendasi