GKI Yasmin Tolak Pemindahan Pembangunan Gereja Hibah Pemkot Bogor

| 15 Jun 2021 08:25
GKI Yasmin Tolak Pemindahan Pembangunan Gereja Hibah Pemkot Bogor
Wali Kota Bogor Bima Arya (Humas Pemkot Bogor)

ERA.id - Pemerintah Kota Bogor mengklaim berhasil menyelesaikan sengketa pembangunan Gereja GKI Yasmin yang telah berlangsung selama 15 tahun.

Pemkot Bogor memberikan hibah lahan untuk pembangunan gereja.

Wali Kota Bogor, Bima Arya, mengucap syukur atas selesainya persoalan GKI Yasmi yang berjalan 15 tahun. Bima Arya menyerahkan langsung lahan kepada pihak GKI Yasmin.

Kini beredar surat pernyataan GKI Yasmin tolak hibah lahan dari Pemkot Bogor.

Surat tersebut berisikan penolakan hibah lahan GKI Yasmin Bogor. Dalam surat yang beredar tersebut, pihak dari GKI Yasmin menolak secara tegas pengalihan penyelesaian kasus GKI Yasmin.

Surat berisikan pernyataan sikap GKI Yasmin itu beredar, usai Bima Arya klaim bahwa permasalahan sengkarut GKI Yasmin telah selesai.

Surat pernyataan sikap GKI Yasmin itu dibuat pada 3 Juni 2021 dengan nomor 023/GKI-Yasmin/VI/2021

Kepada Yth.

Bapak Bima Arya

Wali Kota Bogor

Dengan Hormat,

Sehubungan dengan surat bapak bernomor 452.2/1652-HukHAM tertanggal 31 Maret 2021, tentang perlawanan hibah lahan mentah sebagai penyelesaian kasus GKI Yasmin, maka kami Pengurus GKI Yasmin beserta jamaat sebagai etnis korban diskriminasi dan intoleransi langsung, menyatakan kekecewaan atas penawaran yang dimaksud serta menolak secara tegas rencana pengalihan penyelesaian kasus GKI Yasmin dengan cara merelokasi.

Penyelesaian kasus GKI Yasmin sudah seharusnya merujuk pada Mahkamah Agung yang telah berkekuata hukum tetap yang menyatakan sahnya IMB gereja GKI Yasmin, yang objektif tanahnya terletak di Jalan KH. Abdullah Bin Nuh Kav, 31, Taman Yasmin Kota Madya Bogor, sehingga seluruh tawaran, rencana dan tindakan penyelesaian yang diambil dalam kasus ini harus dilakukan untuk memastikan dibukanya kembali gedung gereja yang saat ini disegel secara melawan hukum Pemkot Bogor di lokasi Kav, 31 tersebut. Dan bukan lahan tanah manapun lainnya.

Kami harap agar bapak wali kota dapat menjelaskan azas pemerintah yang baik di kotamasya Bogor, yang memastikan tegaknya hukum dan konstitusi Republik Indonesia di Kota Bogor.

Surat pernyataan itu turut ditandatangani oleh pengurus badan pelayanan jamaat GKI Taman Yasmin.

Hari ini, pihak GKI Yasmin juga akan menggelar konferensi pers terkait penolakan tersebut.

Rekomendasi