Perjuangan Personel Dara Puspita untuk Tampil Bersama Kembali, Ada yang Rela Pulang dari Belanda

| 09 Oct 2022 16:50
Perjuangan Personel Dara Puspita untuk Tampil Bersama Kembali, Ada yang Rela Pulang dari Belanda
Dara Puspita (Era.ID/Yesica Sitinjak)

ERA.id - Band rock perempuan legenda Indonesia, Dara Puspita akhirnya kembali tampil bersama di atas panggung setelah 52 tahun, di Synchronize Fest 2022. Demi penampilan ini, para personel Dara Puspita ternyata melakukan banyak perjuangan.

Titiek Rachman dan Lies Rachman bahkan rela pulang dari Belanda ke Indonesia, demi penampilan tersebut. Mereka memilih pulang karena memang merindukan untuk bisa tampil di atas panggung lagi bersama Dara Puspita dan menghibur penonton.

"Pengin sekali lagi bermain bersama, yang sudah beberapa tahun tidak main. Terakhir main di tahun 1972," kata Titiek Rachman, di Gambir Expo Kemayoran, Sabtu (8/10/2022).

"Saya pengin ketemu lagi ya sama Dara Puspita," tambah Lies Rachman.

Sang bassist Titik Hamzah mengaku bahwa dua hari sebelum tampil, ia mengalami cedera pada pergelangan tangan. Namun, demi memberikan pertunjukkan yang terbaik, ia rela bermain dan berusaha melupakan sakit yang dirasakan.

"Ini (menunjuk pergelangan tangan) baru dua hari sembuh, saya lepas perban, saya langsung main. Gila nggak itu, mujizat Allah luar biasa," ungkap Titik Hamzah.

Sementara itu, untuk persiapan penampilan, Titik Hamzah mengaku hanya berserah kepada Tuhan. Menurutnya dengan berserah maka mereka akan diberikan kekuatan untuk tampil kembali, meskipun usia sudah senja.

"Kita percaya dengan mukjizat, maka itu datang. Yang dipersiapkan bimbingan Tuhan sih, Tuhan memberi yang terbaik langkah-langkah kami yang dulu untuk berkumpul lagi. Kami sangat mencintai penggemar-penggemar kami ya, yang menyatakan bahwa dulu ada band wanita Indonesia," pungkas Titik Hamzah.

Rekomendasi