Agnez Mo Isyaratkan Kolaborasi dengan Jay Park

| 11 Aug 2020 20:56
Agnez Mo Isyaratkan Kolaborasi dengan Jay Park
Agnez Mo (Instagram/@agnezmo)

ERA.id - Penyanyi Agnez Monica atau yang lebih akrab dikenal dengan Agnez Mo isyaratkan dirinya kolaborasi dengan salah satu musisi Hip Hop Korea Selatan, Jay Park. Kabar baik ini pertama kali muncul lewat siaran Instagram live milik Agnez Mo. 

Dari hasil siaran live di Instagram-nya, pelantun “Overdose” ini menyapa para fan dan juga rekan-rekannya secara bergantian. Tak lupa dia juga membuka sesi tanya jawab dengan para fan yang penasaran dengan keberadaanya sekarang. 

“Aku lagi enggak di Korea Selatan sekarang, tapi akan ke sana sekitar bulan September,” kata Agenz Mo di siaran Instagram live-nya. 

Saat melakukan siaran live, pemain sinetron Pernikahan Dini ini mengaku sedang menunggu pekerjaannya yang akan dimulai sekitar 15 menit lagi. Kesempatan itu pun dia manfaatkan untuk menyapa para fan.

Pertanyaan dari fan pun terus dia jawab satu per satu. Hingga muncul pertanyaan tentang kolaborasinya dengan musisi Hip Hop Korea Selatan, Jay Park. 

“Tentu! Sebenarnya sih kita udah beberapa kali kontak lewat DM. Aku kirim beberapa lagu, dia (Jay Park) juga mengirim beberapa lagu. Mungkin kita bisa mendengarkan lagu itu bersama atau membuat lagu bersama (kolaborasi). Jadi semoga kita bisa kolaborasi,” ungkap Agnez Mo dengan antusias. 

Meski sudah memberi sinyal dan isyarat kolaborasi, Agnez Mo belum membagikan lebih detail terkait rencana dan harapannya itu. 

Selain isu dan isyarat kolaborasi dengan Jay Park, Agnez Mo juga sempat bertukar komentar dengan penyanyi seksi Korea Selatan, Jessi. Apalagi saat Jessi merilis lagu “Nunu Nana” beberapa waktu lalu. 

Agnez memberi dukungan dengan menyematkan emoji dua hati di postingan Jessi. Fan yang melihat pun jadi tak sabar dengan kemungkinan dan kejutan lainnya yang akan diberikan oleh Agnez Mo ke para Agnation (nama fan). 

Saat ini Agnez Mo masih berada di Jakarta akibat pandemi COVID-19. Hal ini membuatnya tidak bisa kembali ke Los Angles untuk meneruskan kariernya di kancah internasional. 

Namun masa pandemi dan karantina saat ini baginya sangat berarti, terutama untuk keluarga. Dia lebih sering menghabiskan waktunya bersama keluarga dan teman-teman terdekatnya selama pandemi terjadi. 

“Dengan adanya  pandemi ini aku jadi punya banyak waktu buat kumpul bareng keluarga atau teman-teman ku. Karena waktu paling berharga ya bersama orang-orang terdekat di sekitar kita,” ungkapnya. 

Jadi enggak sabar sama kolaborasi Agnez Mo dan Jay Park. 

Rekomendasi