Tak Hanya Bongkar Kasus Brigadir J, Komisi III DPR RI Juga Cecar Kapolri soal Konsorsium 303

| 24 Aug 2022 16:13
Tak Hanya Bongkar Kasus Brigadir J, Komisi III DPR RI Juga Cecar Kapolri soal Konsorsium 303
Desmond Mahesa (Dok. Instagram desmondjunaidimahesa)

ERA.id - Komisi III DPR RI menyinggung soal diagram Konsorsium 303 di tengah rapat kerja dengan Kaporli Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (24/8/2022).

Diketahui, isu Konsorsium 303 mencuat di tengah-tengah pengusutan kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J yang menyeret nama Irjen Ferdy Sambo.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Desmond J. Mahesa meminta Kapolri untuk menjelaskan isu-isu yang muncul di tengah pengusutan kasus Brigadir J. Termasuk soal diagram Konsorsium 303 yang menyeret nama Ferdy Sambo hingga Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto.

"Muncul diagram yang seolah-olah membalas, ini ada kaya perang di Polri, ini dipertanyakan," kata Desmond.

Anggota Komisi III DPR RI Fraksi NasDem Taufik Basari juga menyampaikan hal serupa. Dia meminta agar Kapolri segera mengatasi isu-isu lain yang bermunculan di tengah pengusutan kasus Brigadir J.

Taufik mengatakan, jangan sampai isu lain seperti diagram Konsorsium 303 menimbulkan spekulasi baru di tengah-tengah publik.

"Kalau kita lihat bentuk diagramnya itu karena saya lawyer dulunya sebelum jadi anggota DPR itu diagram yang biasa dipakai kalau gelar perkara. Jadi timbul pertanyaan, jangan-jangan diagram itu munculnya juga dari dalam. Karena itu, cepat penanganannya akan lebih baik," tegas Taufik.

Dugaan munculnya diagram Konsorsium 303 merupakan serangan dari luar juga disampaikan oleh Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Golkar Supriansa.

Dia meyakini, munculnya diagram Konsorsium 303 di tengah pengusutan pembunuhan Brigadir J, merupakan upaya memecah belah internal Polri.

"Saya yakin, kalau orang-orang mengatakan ini jangan-jangan dari dalam, kalau saya katakan ini dari luar untuk memecah di dalam. Saya masih melihat bahwa persatuan di kepolisian masih utuh, rakyat menunggu jari-jarinya Pak kepolisian," kata Supriansa.

Adapun Kapolri belum memberikan jawaban atas sejumlah pertanyaan dari Komisi III DPR RI. Rapat hingga saat ini masih terus berlangsung.

Rekomendasi