Sempat Tatap Muka dengan Ferdy Sambo, Eks Jubir KPK Febri Diansyah: Beliau Menyesali dan Mengaku Emosional Saat Itu

| 28 Sep 2022 19:14
Sempat Tatap Muka dengan Ferdy Sambo, Eks Jubir KPK Febri Diansyah: Beliau Menyesali dan Mengaku Emosional Saat Itu
Febri Diansyah (Antara)

ERA.id - Pengacara keluarga Ferdy Sambo Febri Diansyah mengatakan dirinya dan eks Kepala Bagian Perancangan Peraturan dan Produk Hukum pada Biro Hukum KPK, Rasamala Aritonang sudah bertemu dengan Ferdy Sambo yang merupakan mantan Kadiv Propam Polri.

Dari pertemuan itu, Febri bercerita bahwa Ferdy Sambo menyesali perbuatannya usai membunuh Brigadir Yosua Hutabarat (Brigadir J).

"Saat itu, Pak Ferdy Sambo menyanggupi dan bahkan menegaskan bahwa ia mengakui sejumlah perbuatan yang dilakukan dan siap mempertanggungjawabkannya dalam proses hukum yang objektif dan berimbang, bahkan seperti yang disampaikan Bang Arman Hanis sebelumnya, Pak Ferdy Sambo menyesali berada dalam kondisi yang sangat emosional saat itu," kata Febri saat konferensi pers di Erian Hotel, Jl Wahid Hasyim, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (28/09/2022).

Dari pertemuan itu, Febri mengatakan dirinya dan Rasamala siap menjadi kuasa hukum Ferdy Sambo. Eks jubir KPK ini ingin agar pengadilan kliennya ini bisa berjalan secara fair dan objektif.

"Saya menyadari, menjelaskan informasi-informasi terkait perkara pada publik saat ini adalah hal yang sangat tidak mudah, karena sebelumnya telah terjadi skenario tembak menembak yang kita ketahui bersama," jelas Febri.

Di tempat yang sama, Rasamala membantah bila dirinya dan Febri menjadi pengacara Ferdy Sambo karena ada dorongan dari pihak lain. Apa yang menjadi dasar dirinya dan Febri menjadi advokat Ferdy Sambo karena keputusannya sendiri.

"Makanya untuk memutuskan hari ini juga bukan hal yang sederhana," ucapnya.

"Jadi memang ini keputusan independen dan tidak ada kaitannya dengan ada dorongan pihak lain atau pihak ketiga atau pihak manapun. Jadi prinsipnya ini keputusan independen dalam konteks profesi kami sebagai seorang advokat," tambah Rasamala.

Rekomendasi