Jokowi Tunjuk Heru Budi Hartono Jadi Pj Gubernur DKI Jakarta, Anies: Kita Bersyukur

| 07 Oct 2022 19:17
Jokowi Tunjuk Heru Budi Hartono Jadi Pj Gubernur DKI Jakarta, Anies: Kita Bersyukur
Anies Baswedan (Antara)

ERA.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengucapkan selamat kepada Kepala Sekretariat Presiden, Kementerian Sekretariat Negara (Kasetpres) Heru Budi Hartono yang ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai Penjabat (Pj) gubernur DKI Jakarta untuk dua tahun ke depan.

"Selamat kepada Pak Heru Budi yang mendapatkan amanat untuk menjadi Pj di DKI Jakarta," kata Anies di kawasan Blok M, Jakarta, Jumat (7/10/2022).

Anies meyakini bahwa Jokowi memilih Heru sebagai Pj sudah dengan mempertimbangkan berbagai faktor. Dia pun merasa senang tokoh yang dipilih menggantikan dirinya sementara adalah orang yang sudah memahami Jakarta.

"Saya menaruh rasa hormat kepada proses yang berlangsung, dan kita semua bersyukur bahwa yang akan bertugas adalah orang yang sudah mengetahui juga Jakarta," kata Anies.

Anies menambahkan, setelah masa jabatannya berakhir pada 16 Oktober mendatang, dia siap membantu Heru menjalankan tugas-tugasnya untuk memajukan Jakarta.

Anies bahkan menegaskan, dukungannya ini tanpa syarat. Sebab, yang terpenting adalah menyejahterakan masyarakat dan memajukan Jakarta.

"Sebagai mantan gubernur, kami juga siap mendukung. Pokoknya didukung tanpa syarat, dukung total sehingga beliau bisa menjalankan tugas di Jakarta dengan sebaik-baiknya dan masyarakat Jakarta merasakan kemajuan terus menerus," ucapnya.

Untuk diketahui, Kasetpres Heru Budi Hartono terpilih sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta. Hal ini diputuskan Jokowi dalam rapat Tim Penilai Akhir (TPA) yang dipimpin langsung oleh Jokowi di Istana Merdeka.

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengaku sudah mendengar kabar tersebut dan memastikan informasi yang didapat benar adanya.

"Iya. Insyaallah (informasi Heru Budi terpilih jadi Pj Gubernur DKI) valid lah," kata Prasetyo kepada wartawan, Jumat (7/10).

Pj Gubernur DKI Jakarta akan mulai menjabat pada 17 Oktober 2022 hingga Gubernur DKI yang terpilih dari Pilkada 2024 dilantik.

Rekomendasi