Berpaling dari Ganjar, Kini Noel Cs Deklarasi 'Prabowo Mania 08': Kita Ingin Pemimpin yang Punya Nyali

| 17 Feb 2023 06:13
Berpaling dari Ganjar, Kini Noel Cs Deklarasi 'Prabowo Mania 08': Kita Ingin Pemimpin yang Punya Nyali
Relawan Jokowi Mania (JOMAN) mendatangi rumah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (Dok Tim Media Prabowo)

ERA.id - Ketua Umum Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer alias Noel menyatakan, kelompok relawan yang dipimpinannya kini kompak mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Hal itu disampaikan usai bertamu ke kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan, Kamis (16/2/2023).

"Hari ini kita diterima oleh Pak Prabowo Subianto. Salah satu agendanya adalah menyampaikan hasil rapat atau kesepakatan di Jokowi Mania yaitu kita sepakat mendukung Pak Prabowo maju di Pilpres 2024," kata Noel.

Momen itu sekaligus digunakan untuk mendeklarasikan organisasi Prabowo Mania 08 atau PM 08.

Noel menekankan, PM 08 ke depannya bakal menjadi tim sukses pemenangan Prabowo di Pilpres 2024.

"Joman itu sudah pasti menjadi Prabowo Mania, itu sudah automaticly. Bukan Proman, Prabowo Mania 08 yang singkatannya PM 08," papar Noel.

"Kita bentuknya yang jelas bukan relawan lagi, kita bentuknya ormas, sebagai tim pemenangan," tegasnya.

Disinggung soal cepatnya Joman berpaling kelain hati setelah menarik dukungan untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, Noel mengaku bahwa keputusan ini sudah lama dipertimbangkan oleh pihaknya.

"Ini sebenarnya penggodokan sudah lama sekali. Kita dari lima bulan yang lalu, memang momentumnya pas sekarang," ucapnya.

Jika dulu Joman menilai Ganjar adalah sosok yang tepat untuk melanjutkan kepemimpinan Presiden Joko Widodo, kini kelompok relawan itu justru banyak memuji Prabowo.

Setelah berbincang langsung dengan Prabowo, Noel mengaku bahwa menteri pertahanan itu adalah sosok pemimpin yang sangat patriotik.

"Kita ingin kedepannya mendapatkan pemimpin yang punya gagasan dan nyali," tegasnya.

Untuk diketahui, kelompok relawan Joman resmi membubarkan relawan Ganjar Pranowo Mania, sebab tak lagi mendukung guburnur Jawa Tengah itu sebagai capres di Pilpres 2024.

Joman menilai, Ganjar bukan cocok yang pantas untuk menjadi presiden dan melanjutkan kepemimpinan Jokowi.

"Berdasarkan kajian yang serius dan mendalam, maka DPP Joman tidak lagi mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres 2024 dan sekaligus membubarkan organiassi relawan GP Mania," ujar Sekretaris Jenderal Joman, Akhmad Gojali Harahap dalam konferensi pers di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (9/2).

Gojali mengatakan, ada lima alasan pihaknya tak lagi memberikan dukungan kepada Ganjar dan membubarkan GP Mania.

Pertama, tidak adanya kepastian Ganjar akan diusung sebagai calon presiden, khususnya dari PDI Perjuangan.

"Kedua, Ganjar Pranowo tidak mampu meyakinkan rakyat, pendukungnya, dan partainya untuk dijadikan sebagai capres 2024," ucap Gojali.

Rekomendasi