Pujian Mesra Budiman Sudjatmiko ke Prabowo

| 19 Jul 2023 08:27
Pujian Mesra Budiman Sudjatmiko ke Prabowo
Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko bersama Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

ERA.id - Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko mengaku cocok dengan sosok Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dari segi pemikiran untuk bangsa dan negara ke depan.

Hal itu disampaikan usai pertemuan di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (18/7) malam.

"Saya mengapresiasi dan merasa bahwa Pak Prabowo itu mewakili suatu cara pandang kepemimpinan politik yang cocok dengan saya, dalam pengertian suatu bangsa yang ingin bangkit di tengah turbulensi krisis global," kata Budiman, dikutip Rabu (19/7/2023).

Selain itu, dia merasa pertemuan ini juga penting menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Sebagai sesama kaum nasionalis, dia merasa memiliki kepentingan untuk menjaga keutuhan bangsa Indonesia di tengah tahun politik.

"Saya memang bertemu beliau karena saya merasa bahwa bangsa ini butuh persatuan kaum nasionalis, untuk saling mendukung butuh kebersamaan. Karena Indonesia 2024 ke sana Indonesia harus dijaga bareng," ucapnya.

Oleh karena itu, di tengah situasi saat ini dibutuhkan kerja sama antarfigur yang berlatar belakang militer-intelijen, dengan seorang mantan akvtivis.

"Kedua orang itu biasanya mampu berbicara hal-hal strategis secara komperhensif," ucap Budiman.

Lebih lanjut, Budiman mendoakan agar Prabowo dapat menunaikan tugasnya dengan baik. Dia juga mengatakan bahwa ke depannya Indonesia layak mendapatkan elite pemerintah seperti Prabowo.

"Saya berharap pak Prabowo sehat, teruskan tugas, tunaikan tugas, dan saya ingin orang Indonesia layak untuk mendapatkan orang terbaik, salah satunya Pak Prabowo," pungkasnya.

Rekomendasi