ERA.id - Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali ditunjuk sebagai kepala pelatih atau head coach Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN). Ali awalnya sempat diisukan menjadi kapten atau ketua timses pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut satu.
"Yang akan bertugas sebagai head coach adalah Bapak Ahmad Ali. Beliau akan menjadi head coach di sini," kata Capres nomor urut satu, Anies Baswedan dalam konferensi pers di Rumah Perubahan, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (21/11/2023).
Anies menambahkan, kepala pelatih ini nantinya akan dibantu oleh sejumlah asisten, diantaranya yaitu Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid hingga mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atau Aher.
"Asisten head coach-nya adalah bapak Jazilul Fwaid, bapak Tamsil Lingrun, dan bapak Ahmad Heryawan," katanya.
Jajaran pelatih ini, kata Anies, bakal bertugas untuk menyusun strategi pemenangan di Timnas AMIN.
"Pelatih adalah seseorang yang berada di pinggir lapangan tapi dia memikirkan strategi," ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, Anies telah mengumumkan jajaran pimpinan Timnas AMIN pada Selasa (14/11). Mantan Kabasarnas Marsekal Madya (purn) Muhammad Syaugi Alaydrus dipilih sebagai Kapten Timnas AMIN.
Berikut daftar lengkap struktur pimpinan Timnas AMIN yang sudah diumumkan:
1. Captain: Muhammad Syaugi Alaydrus
2. Co-Captain 1: Sudirman Said
3. Co-Captain 2: Thomas Trikasih Lembong
4. Co-Captain 3: Al Muzzammil Yusuf
5. Co-Captain 4: Nihayatul Wafiroh
6. Co-Captain 5: Azrul Tanjung
7. Co-Captain 6: Nasirul Mahasin
8. Co-Captain 7: Leontinus Alpha Edison
9. Co-Captain 8: Yusuf Muhammad Martak
10. Co-Captain 9: Ki KRT H Lebdo Nagoro Anom Suroto
11. Co-Captain 10: Muhammad Jumhur Hidayat
12. Co-Captain 11: Maksum Faqih
13. Co-Captain 12: Suyoto
14. Sekjen Timnas: Novita Dewi
15. Bendahara Timnas: Gede Widiade
16. Tim Hukum Nasional: Ari Yusuf Amirj