Survei Litbang Kompas: Tren Elektoral Parpol Pendukung Ganjar-Mahfud dan Anies-Cak Imin Turun

| 12 Dec 2023 12:35
Survei Litbang Kompas: Tren Elektoral Parpol Pendukung Ganjar-Mahfud dan Anies-Cak Imin Turun
Capres dan Cawapres 2024: Anies, Muhaimin Iskandar, Prabowo, Gibran, Ganjar dan Mahfud MD. (Antara)

ERA.id - Litbang Kompas mengeluarkan rilis terbaru mengenai tren elektoral partai politik pengusung pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) peserta Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Dikutip pada Selasa (12/12/2023), partai politik pengusung paslon nomor urut tiga, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD serta pengusung paslon nomor urut dua, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menunjukan penurunan tren elektoral.

Di koalisi pendukung Ganjar-Mahfud, elektabilitas PDI Perjuangan hanya sebesar 18,3 persen. Tingkat keterpilihan ini menurun sekitar 6 persen dibandingkan dengan survei Agustus 2023 yaitu 24,4 persen.

Elektabilitas Perindo juga mencatat penurunan hampir 2 persen dibandingkan dengan survei Agustus 2023.

Perindo hanya mengantongi 1,7 persen dari sebelumnya mencapai 4 persen. Partai besutan Hary Tanoesoedibjo itu dalam beberapa survei terakhir diprediksi lolos ke parlemen, kini peluangnya kembali menipis.

Berbeda dengan PDIP dan Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang juga di dalam barisan koalisi Ganjar-Mahfud justru cenderung naik meskipun hanya sekitar 0,8 persen. Dari 1,6 persen pada survei Agustus lalu, kini menjadi 2,4 persen.

Kondisi serupa juga dialami partai pengusung pasangan Anies-Cak Imin.

Dalam survei Desember ini, elektabilitas Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mencapai 7,4 persen, Partai Nasdem (4,9 persen), dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 4,5 persen.

Elektabilitas ketiga parpol ini relatif stagnan meskipun cenderung menurun lebih kurang 1 persen dibandingkan dengan survei Agustus lalu.

Rekomendasi