ERA.id - Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2 yang sekaligus Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menjadi sorotan saat mendampingi Prabowo Subianto dalam Debat Capres yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Selasa (12/12/2023) malam. Dia ditegur karena terlalu ekspresif saat memberikan semangat untuk Prabowo.
Dalam video terlihat Gibran berdiri dari kursinya dan mengayun-ayunkan tangan untuk mengajak para pendukungnya menyemangati Prabowo. Pada momen tersebut Prabowo sedang menjawab pertanyaan dari capres nomor urut 1 Anies Baswedan terkait putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) yang juga berkaitan dengan Gibran.
Saat ditemui di Balai Kota Solo, Gibran dimintai tanggapan terkait hal ini. Dirinya mengakui bahwa hal tersebut salah dan kemudian dia meminta maaf. Gibran pun akan menerima apapun teguran dari KPU.
"Ya semua teguran dan evaluasi saya terima, saya mohon maaf sepenuhnya," kata Gibran sembari menuju ke ruang kerjanya.
Ditanya lebih lanjut terkait sikap Gibran tersebut, Gibran enggan menjawab. Dia memilih langsung masuk ke ruang kerjanya dan enggan melanjutkan wawancara.
Sebelumnya, Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka terbawa suasana dan ikut emosional saat pasangannya yaitu Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto diserang isu putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait batas usia capres-cawapres.
Momen itu terekam saat Gibran mendampingi Prabowo saat menghadiri debat perdana Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat pada Selasa (12/12) malam.
-
Nasional19 Dec 2023 06:35
KPU Larang Tim Pasangan Calon Beri Kode Provokatif Saat Debat