Gerindra Bantah Prabowo Emosional Saat Debat Capres: Malah Kata Kita Bagus, Cocok

| 15 Dec 2023 20:35
Gerindra Bantah Prabowo Emosional Saat Debat Capres: Malah Kata Kita Bagus, Cocok
Prabowo Subianto saat debat capres di KPU (Antara)

ERA.id - Partai Gerindra membantah bila Ketua Umumnya (Ketum) sekaligus calon presiden (capres) Prabowo Subianto emosional ketika menjalani debat capres di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta Pusat (Jakpus), pada Selasa (12/12).

"Nggak (emosional). Malah kata kita bagus, cocok, jalicok, wolokocok, cocok," ucap Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat (Jakpus), Jumat (15/12/2023).

Sebelumnya, Asisten Coach Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN), Jazilul Fawaid mengatakan capres Prabowo Subianto adalah kandidat paling emosional sepanjang debat perdana Pilpres 2024.

"Dari sepanjang debat tadi menurut saya kalau ada pertanyaan siapa yang tensinya paling tinggi, ya Pak Prabowo," kata Jazilul di KPU RI, Menteng, Selasa (12/12).

Namun dia tak terkejut, karena sejak dulu Prabowo memang dikenal sebagai sosok yang emosional. "Pak Prabowo dari awal kan emang emosional, semua orang tahu kan? Pak Prabowo emosional," kata Jazilul.

Meski begitu, dia tak mempersalahkan watak asli Prabowo. Menurutnya, biarkan masyarakat saja yang menilai. Apalagi, menteri pertahanan itu sempat memotong omongan Anies saat sesi debat.

"Pak Prabowo biarlah rakyat yang memilih, biarkan rakyat menentukan. Jadi, ditanya soal HAM selalu rakyat yang menentukan. Jadi, itu biasa ya seringkali. Ya sudah jadi wataknya lah motong bicara, ngomong keras, itu jadi wataknya," kata Waketum PKB itu.

Rekomendasi