ERA.id - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 03, Ganjar Prabowo - Mahfud Md menyelenggarakan acara Konsolidasi '45 Hari Menuju Kemenangan'. Para pendukung Ganjar dan Mahfud terlihat kompak mengenakan jaket putih bertuliskan 'Sat-Set'.
M. Arsjad Rasjid P.M, Ketua TPN Ganjar Mahfud melakukan pidato sekaligus pembuka acara tersebut. Arsjad menyampaikan mantan Gubernur Jawa Tengah dan Mahfud sudah sering melakukan blusukan hingga 178 titik.
"Belum sebulan, mas Ganjar bergerak 137 (titik pelosok), Mahfud 41 titik. Totalnya 178 titik dalam waktu sesingkat itu. Jelas diatas paslon lain," ujar M. Arsjad Rasjid P.M, saat ditemui di Jl. M.H. Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat pada Sabtu (30/12/2023).
Arsjad mengungkapkan Ganjar Pranowo juga melakukan blusukan ke Indonesia Kota Nusantara (IKN) untuk mengetahui perkembangannya
"Mas Ganjar menyempatkan datang ke IKN, pesannya program baik yang pro rakyat akan dilanjutkan, bahkan ditambah tepat sasaran," jelasnya.
Pada kampanye kali ini, Ganjar Pranowo-Mahfud MD memiliki pesan utama menyatukan masyarakat Indonesia dari Sabang hingga Merauke melalui gerak cepat pemerataan ekonomi dan kesejahteraan.
"24 November, Ganjar Mahfud terbentuk dan kita langsung memulai perjalanan. Mereka hadir dengan perencanaan pemerataan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Indonesia," katanya.
Ganjar Pranowo dan Mahfud Md juga sudah terbiasa mengaku sudah terbiasa mendengarkan keluhan rakyat kecil. Terlebih lagi, pasangan capres-cawapres nomor 3 ini terlahir dari keluarga sederhana.
"Sederhananya gimick-gimick, Ganjar Mahfud pemimpin rakyat sebenernya. Berasa untuk rakyat, mengerti kesusahan rakyat. Terbukti kerjanya pro rakyat dan terus berjuang demi rakyat," bebernya
"Bahkan, meski kita punya rasa memiliki tinggi kepada Ganjar Mahfud, kita merasa mereka milik kita. Mereka juga milik rakyat, bukan milik partai, TPN, relawan atau apapun, Ganjar-Mahfud milik rakyat." tambahnya.
Selain TPN, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md, acara tersebut dihadiri oleh sejumlah ketua umum partai politik pengusung Ganjar-Mahfud, yakni Ketua Umum DPP Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo (HT) dan Plt Ketum PPP, M Mardiono.