Jelang Masa Jabatan Berakhir, Ma'ruf Amin Harapkan Prabowo-Gibran Bawa Indonesia Lebih Baik

| 17 Aug 2024 19:55
Jelang Masa Jabatan Berakhir, Ma'ruf Amin Harapkan Prabowo-Gibran Bawa Indonesia Lebih Baik
Wakil Presiden Ma'ruf Amin usai menghadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi HUT ke-79 RI di Istana Merdeka, Jakarta. (Istimewa)

ERA.id - Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengharapkan pasangan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mampu membawa Indonesia ke arah yang lebih baik. 

Hal itu merupakan pesannya jelang masa jabatannya berakhir pada 20 Oktober mendatan.

"Harapan saya, presiden yang akan datang akan bisa membawa Republik Indonesia yang lebih baik lagi," kata Ma'ruf di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (17/8/2024).

Dalam kesempatan itu, Ma'ruf mengaku Upacara HUT ke-79 RI maupun Upacara penurunan bendera merah putih kali ini sangat mengharukan baginya. 

Sebab, upcara Hari Kemerdekaan ini merupakan terakhir kalinya dia ikuti sebagai wakil presiden.

"Pasti terharu. Saya bilang ini hari HUT, sekaligus pamitan. Kita meninggalkan sebagai wakil presiden sangat terharu, diperingati dengan begitu meriah di dua tempat itu yang akan datang tempat yang kita harapkan menjadi motor penggerak pembangunan yang leih merata," ucapnya.

Sebagai informasi, Prabowo-Gibran dinyatakan sebagai pemenang Pilpres 2024. Pasangan nomor urut dua ini meraih suara terbanyak mengalahkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih akan berlangsung pada 20 Oktober 2024, sekaligus mengakhiri masa jabatan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.

Rekomendasi