Bakal Lawan Ahmad Luthfi di Pilgub Jateng, Andika Perkasa: Masyarakat yang Menentukan

| 26 Aug 2024 22:26
Bakal Lawan Ahmad Luthfi di Pilgub Jateng, Andika Perkasa: Masyarakat yang Menentukan
Pasangan bacagub-bacawagub dari PDIP, Andika Perkasa dan Hendrar Priadi. (Dok. DPP PDIP)

ERA.id - Eks Panglima TNI Jenderal (purn) Andika Perkasa santai bakal mengahadapi Kapolda Jawa Tengah (Jateng) Irjen Pol Ahmad Lutfhi di Pilgub Jateng 2024 yang didukung Koalisi Indonesia Maju (KIM). Dia menyerahkan pilihan kepada masyarakat.

"Kita hanya berusaha. Nanti masyarakat Jawa Tengah yang menentukan," kata Andika di Kantor DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (26/8/2024).

Dia enggan menanggapi Pilgub Jateng 2024 diproyeksi bakal menjadi pertarungan antara TNI dan Polri.

Dia meyakini, siapapun yang menjadi lawannya nanti pastilah tokoh-tokoh yang memilki kapasitas. Di samping itu, Andika menilai semakin banyak pasangan calon yang berlaga, maka semakin bagus untuk masyarakat.

"Mas Luthfi dengan nanti wakilnya, atau kalau ada calon lain dari partai yang didukung oleh partai lain, kita melihat mereka juga sebagai tokoh-tokoh yang dipercaya, diberi tugas juga oleh partai-partai pendukung," ucapnya.

"Dan ini pasti akan memperkaya program, kemudian bagi masyarakat pun juga memiliki pilihan yang lebih baik. Menurut saya lebih positif," sambung Andika.

Sebagai informasi, Ahmad Lutfhi bakal berduet dengan eks Wakil Gubernur Jateng, Taj Yasin Maimoen di Pilgub Jateng 2024. Mereka telah mengantongi rekomendasi dari sejumlah partai politik dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), diantaranya yaitu Partai Gerindra, PAN, dan PSI.

Sementara Andika akan berpasangan denngan mantan Wali Kota Semarang Hendrar Priadi. Keduanya sama-sama merupakan kader PDIP dan diusung oleh partai berlambang banteng. 

Rekomendasi