ERA.id - Juru bicara Anies Baswesan, Sahrin Hamid membenarkan ada tawaran kepada eks gubernur DKI Jakarta itu untuk maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat (Jabar) 2024. Tawaran itu dari salah satu partai politik.
Namun dia tak mau mengungkap partai politik mana yang menawarkan Anies untuk maju di Pilgub Jabar 2024.
"Soal Jawa Barat, jadi kami ingin sampaikan bahwa memang betul ada permintaan secara khusus dari salah satu partai politik dan kita tahu juga bahwa itu sudah memenuhi syarat untuk juga mendaftarkan yang meminta Pak Anies Baswedan untuk maju di Pilkada Jawa Barat," kata Sahri di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Kamis (29/8/2024).
Meski begitu, menurutnya Anies belum menentukan sikap karena masih mempertimbangkan tawaran tersebut.
"Memang Pak Anies sedang mempertimbangkan itu secara serius dan ya kita tunggu aja seperti apa nantinya keputusannya," ujarnya.
Tak dijelaskan lebih lanjut apa yang menjadi pertimbangan sehingga Anies belum memberikan jawaban atas tawaran tersebut.
Dia hanya mengatakan bahwa Anies sangat mengapresiasi tawaran yang ada. Terlebih urusan pencalonan merupakan prerogarif dari partai politik.
"Ya mungkin nanti Pak Anies yang akan menjawab secara langsung," ujarnya.
"Permintaan itu tentunya Kita hormati, kita apresiasi. Namun untuk pengambilan keputusan ya tentunya kita harus menunggu apa yang menjadi pertimbangan, apa yang menjadi keputusan dari Mas Anies," imbuhnya.
Belakangan santer terdengar kabar bahwa PDI Perjuangan bakal mengusung Anies Baswedan di Pilgub Jabar 2024. Rencananya, Anies bakal diduetkan dengan Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono.