ERA.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani buka suara soal rencana pertemuan antara Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Dia mengatakan peluang itu sangat terbuka.
"Ya akan (ada pertemuan antara Megawati dan Prabowo), insyaallah," kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
Saat dikonfirmasi soal pertemuan antara Megawati dan Prabowo digelar sebelum pelantikan presiden dan wakil presiden pada 20 Oktober mendatang, dia tak menjawab tegas.
"Insyaallah. Kalau sudah pada waktunya, teman-teman media pasti tahu," kata Puan.
Soal apa saja yang bakal dibahas dalam pertemuan, Puan memberi sinyal terbuka peluang membahas kerja sama koalisi antara PDIP dengan pemerintahan Prabowo. Di samping itu tentunya akan membahas hal yang lain.
"Kalau sudah bertemu pasti pembahasannya banyak kan," katanya.
"Silaturahmi penting. Akan ada pertemuan, insyaallah iya. Bahwa akan ada pembicaraa ke situ (soal koalisi), kita tunggu saja," ujar Puan.
Meski begitu, dia menyebut masih terlalu dini jika dalam pertemuan nantinya langsung membahas soal peluang PDIP masuk kabinet Prabowo-Gibran Rakabuming Raka.
Dia menambahkan, pertemuan antara Megawati dan Prabowo hanya sebatas silaturahmi. Sementara komunikasi PDIP dengan Gerindra sudah sering terjadi di level elite-elite partai.
"Masih terlalu jauh (membahas kabinet), dan komunikasi sudah kita lakukan. Kan saya juga sering ketemu Pak Prabowo di acara-acara Pak Prabowo, jadi ya selalu berkomunikasi, selalu bersilaturahmi," kata Puan.
Sebelumnya, Sekretatis Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani memberi sinyal bakal ada pertemuan antara Megawati dan Prabowo dalamm waktu dekat.
Hal itu berawal dari pertemuannya dengan Megawati di acara MPR. Dia menyampaikan bahwa dalam pertemuan itu, Megawati sempat menitipkan salam kepada Prabowo. Demikian pula sebaliknya.
"Bu mega tadi menyampaikan salam hormat untuk pak Prabowo dan pak Prabowo juga menyampaikan salam hormat untuk bu Mega," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (9/9).
Lebih lanjut, dia mengungkapkan, perbincangannya dengan Megawati menjadi sinyal bakal ada pertemuan antara presiden kelima RI itu dengan Prabowo.
"Insyaallah akan terjadi (pertemuan Megawati-Prabowo," kata Muzani.
Dia menambahkan, pertemuan antara Megawati dan Prabowo akan dilakukan sebelum pelantikan presiden dan wakil presiden pada 20 Oktober 2024 mendatang.
"Pokoknya insyaallah akan terjadi sebelum pelantikan," pungkasnya.