Pramono Bakal Gratiskan MRT dan LRT untuk Pekerja Jika Jadi Gubernur Jakarta

| 29 Sep 2024 12:00
Pramono Bakal Gratiskan MRT dan LRT untuk Pekerja Jika Jadi Gubernur Jakarta
Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung menyapa warga Kelapa Gading. (Istimewa)

ERA.id - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung menjanjikan akan menggratiskan tarif MRT dan LRT untuk 15 golongan di Jakarta, termasuk pekerja. Jika terpilih sebagai gubernur Jakarta, rencana ini akan segera direalisasikan.

Dia mengaku sudah mempelajari hal tersebut, terlebih berkaca dari kebijakan itu sudah diterapkan di layanan Transjakarta.

"Jadi saya sudah mempelajari dan saya yakin skemanya bisa. Ada 15 golongan yang akan saya gratiskan. Sekarang sudah gratis naik busway, saya kalau diberikan amanah akan menggratiskan naik MRT dan LRT," kata Pramono di Kelapa Gading, Jakarta, Minggu (29/9/2024).

Pramono mengatakan skema yang akan diterapkan nantinya adalah skema anggaran yang akan dikerjakan bersama dengan pemerintah pusat.

Alasannya, biaya operasional dari LRT dan MRT dilaksanakan oleh pemerintah pusat dan pemerintah provinsi. Lain halnya dengan Transjakarta yang seluruhnya dibiayai oleh Pemda Jakarta.

"Karena untuk LRT dan MRT dan KRL ini anggaran berdua. Tetapi untuk busway ini sepenuhnya oleh pemerintah provinsi jadi untuk itu harus diajak kerja sama. Sebenarnya usulannya pernah dilakukan tetapi tidak pernah dieksekusi," jelas Pramono.

Menurut Pramono, apabila hal ini benar-benar diterapkan maka kebermanfaatan tidak hanya dirasakan oleh warga Jakarta saja tapi juga masyarakat yang berasal dari daerah penunjang. Seperti Bekasi, Depok, Bogor, Tangerang, dan Tangerang Selatan.

"Semalam saya sudah berbicara dengan ahli-ahli transportasi dan sangat mungkin untuk diterapkan," ungkap mantan sekretaris kabinet itu.

Rekomendasi