Polemik Anji dan Hadi Pranoto hingga Fadli Zon Respon Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia

| 04 Aug 2020 06:07
Polemik Anji dan Hadi Pranoto hingga Fadli Zon Respon Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia
Anji (Foto: Instagram/@duniamanji)

ERA.id - Polemik Anji dan Hadi Pranoto soal COVID-19 masih terus bergulir. Anji dituding menularkan konspirasi soal COVID-19 yang bisa mencelakai hajat hidup orang banyak. Di tengah polemik tersebut, viral video obrolan Ariel Noah dengan Anji.

Dalam obrolan tersebut, Ariel mengucapkan kalimat yang dianggap relevan dengan kondisi Anji saat ini yang banyak dihujat warganet. Simak artikel lengkapnya: Ariel ke Anji: Kalau Ilmunya Enggak Menguasai, Gue Mencegah Ngomong Itu.

Anji dan Hadi Pranoto (Dok. Youtube)

Berita lain yang kemarin sangat menyita perhatian pembaca ERA.id soal respon sejumlah politisi terhadap Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia. Koalisi ini diinisiasi sejumlah tokoh terkenal mulai dari Din Syamsuddin sampai Rocky Gerung.

Meski Gerindra sudah menjadi bagian dari pemerintah, Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon yang mengklaim sebagai juru bicara rakyat ini organisasi tersebut relevan. Fadli berkomentar apa lagi ya? Baca berita lengkapnya pada artikel berikut: Kata Fadli Zon dan Pendukung Jokowi Soal Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia.

Kabar lain yang menarik perhatian pembaca ERA.id datang dari kakek berusia 96 tahun yang menjadi sarjana tertua di Italia. Giuseppe Paterno berhasil melewati ujian untuk program sejarah dan filsafat di Universitas Palermo. Berikut artikel lengkapnya: Di Italia, Seorang Kakek Lulus Kuliah di Usia 96 Tahun.

Giuseppe Paterno, kakek asal Sisilia, Italia, yang lulus sarjana di usia 96 tahun (Twitter/Thierry Cross)

Rekomendasi