Kanada Sudah Terbebas dari COVID-19, Cek Faktanya

| 11 Aug 2020 12:56
Kanada Sudah Terbebas dari COVID-19, Cek Faktanya
Akun Facebook @IvanJayLamban unggah klaim Kanada bebas COVID-19 (Dok. Turnbackhoax.id)

ERA.id - Akun Facebook @IvanJayLamban membagikan informasi yang mengklaim Kanada sudah terbebas dari COVID-19. Unggahan ini pun dibagikan akun Facebook lainnya sebanyak 900 kali.

Berikut narasinya: 

"CANADA is now Covid free! i hope philippines next, don’t lose hope, GOD will heal!"

Dok. Turnbackhoax.id

Setelah ditelusuri melalui laman resmi WHO, who.int, data kasus baru COVID-19 di Kanada pada 10 Agustus 2010 tercatat sebanyak 236 kasus. Sehingga total kasus COVID-19 di Kanada sebanyak 119.221 kasus. Adapun sebanyak 8.976 orang meninggal.

Mengutip laman turnbackhoax.id, Kepala Petugas Masyarakat Kanada, Theresa Tam mengatakan pada factcheck.afp.com soal kasus positif COVID-19 di Kanada rata-rata mencapai 400 kasus per hari. Mereka juga masih mempelajari tatanan kehidupan baru masyarakat di tengah COVID-19.

Dok. turnbackhoax.id

"Kami masih mempelajari hidup dengan virus yang ada di tengah-tengah masyarakat. Warga Kanada terus menyesuaikan beradaptasi diri dengan protokol kesehatan yang ada," ujar Theresa.

Berdasarkan penelusuran di atas, unggahan akun Facebook @IvanJayLamban yang mengklaim Kanada terbebas dari COVID-19 merupakan hal yang tak benar dan menyesatkan. 

Sumber: https://turnbackhoax.id/2020/08/11/salah-kanada-sudah-terbebas-dari-covid-19/

Rekomendasi