Update COVID-19 Hari Ini: Bertambah 2.447 Kasus Baru, Sembuh 1.807 Orang

| 25 Aug 2020 15:45
Update COVID-19 Hari Ini: Bertambah 2.447 Kasus Baru, Sembuh 1.807 Orang
Ilustrasi (CNBC)

ERA.id - Penularan COVID-19 masih terjadi di Indonesia. Data pemerintah hingga Selasa (25/8/2020) pukul 12.00 WIB menunjukkan, ada 2.447 kasus baru COVID-19 dalam 24 jam terakhir. 

Dengan demikian, secara akumulasi saat ini ada 157.859 kasus COVID-19 di Tanah Air, dan kasus sembuh bertambah 1.807 orang menjadi 112.867 orang. Sementara itu, kasus meninggal dunia bertambah 99 orang sehingga total kasus meninggal akibat COVID-19 menjadi 6.858 orang.

Hingga Selasa (25/8/2020) pukul 12.00 WIB, jumlah spesimen yang diperiksa oleh 320 laboratorium di seluruh Indonesia mencapai 21.275 spesimen dari 18.579 orang, sehingga total spesimen yang sudah diperiksa mencapai 2.077.441 spesimen dari 1.191.948 orang.

Provinsi dengan penambahan konfirmasi positif tertinggi adalah DKI Jakarta (637 kasus), Jawa Timur (363 kasus), Jawa Barat (250 orang), Jawa Tengah (198 orang), dan Kalimantan Timur (141 orang).

Dok. BNPB

Sementara itu, provinsi dengan penambahan pasien sembuh terbanyak adalah DKI Jakarta (524  orang), Jawa Timur (348 orang), Kalimantan Timur (167 orang), Sulawesi Selatan (138 orang), dan Jawa Tengah (120 orang).

Terdapat tiga provinsi yang melaporkan tidak ada penambahan konfirmasi positif baru, yakni Sulawesi Tengah, Papua, dan Papua Barat.

Jumlah suspek yang masih dipantau mencapai 76.667 orang, sedangkan konfirmasi positif COVID-19 yang masih diawasi mencapai 157.859 orang di 34 provinsi dan 485 kabupaten/kota. 

Rekomendasi