Ahmad Dhani dan Sang Alang Jadi Wasekjen Gerindra

| 24 Sep 2020 16:52
Ahmad Dhani dan Sang Alang Jadi Wasekjen Gerindra
Ahmad Dhani (Dok. Youtube)

ERA.id - Partai Gerindra resmi mendaftarkan kepengurusan dan telah mendapat persetujuan dari Kemenkumham. Pengurus Gerindra berjumlah 292 orang.

"Jumlah anggota kepengurusan Partai Gerindra terbaru antara lain, dewan pembina berjumlah 89 orang, dewan penasehat berjumlah 48 orang, dewan pakar berjumlah 43 orang. Dan Pengurus Harian Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra berjumlah 292 orang," kata Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani dalam keterangan tertulis, Kamis (24/9/2020).

Muzani mengatakan keputusan susunan kepengurusan Partai Gerindra telah disahkan Menkumham, Yasonna H Laoly melalui Surat Keputusan Nomor N.MH-18.HH.11.01/2020 tentang Pengesahan Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Partai Gerindra.

Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina, Prabowo Subianto juga telah menunjuk Sufmi Dasco Ahmad sebagai ketua harian dan Sugiono sebagai wakil ketua harian.

Selain itu masih ada tokoh-tokoh lama di jajaran elit partai, ada juga tokoh-tokoh baru yang muncul. Satu yang menarik perhatian adalah masuknya dua tokoh muda dari kalangan musisi, yakni Dhani Ahmad Prasetyo dan Sang Alang yang tahun 2019 kemarin melejit dengan lagunya berjudul Ganti Presiden.

Ahmad Dhani dan Sang Alang menjabat sebagai Wasekjen Partai Gerindra dan menjadi sosok baru di partai tersebut di antara banyaknya elit lainnya. Sementara itu, ada 12 orang Waketum yang ditunjuk Prabowo.

Berikut daftar Waketum Gerindra:

- Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi, Kaderisasi, Keanggotaan dan Pemenangan Pemilu: Sufmi Dasco Ahmad

- Wakil Ketua Umum Bidang Luar Negeri: Fadli Zon

- Wakil Ketua Umum Bidang Ideologi, Politik, Pemerintahan, Disiplin Partai dan Informasi Strategis: Sugiono

- Wakil Ketua Umum Bidang Ekonomi dan Lingkungan Hidup: Edhy Prabowo

- Wakil Ketua Umum Bidang Pertahanan dan Keamanan Mayjen TNI (Purn) Musa Bangun

- Wakil Ketua Umum Bidang Pemberdayaan Potensi Jaringan, Koperasi dan UKM: Ferry Juliantono

- Wakil Ketua Umum Bidang Kesehatan dan Ketenagakerjaa: Drg Putih Sari

- Wakil Ketua Umum Bidang Pemuda, Perempuan dan Anak: Rahayu Saraswati Djojohadikusumo

- Wakil Ketua Umum Bidang Hukum dan Advokasi: Habiburokhman

- Wakil Ketua Umum Bidang Pengabdian Masyarakat dan Kesejahteraan Rakyat: Sumarjati Arjoso

- Wakil Ketua Umum Bidang Pendidikan dan Infrastruktur: Susi Marleny Bachsin

- Wakil Ketua Umum Bidang Agama: Muhammad Irfan Yusuf (Gus Irfan Yusuf Hasyim)

Tags : gerindra
Rekomendasi