ERA.id - Menantu Jokowi, Bobby Nasution telah resmi menjadi calon walikota Medan. Pantauan Era.id dari laporan dalam LHKPN KPK, Bobby memiliki total harta sebesar Rp54,8 miliar.
Kekayaan Bobby diantaranya terdiri empat aset tanah dan bangunan. Lalu juga empat aset tanah dengan nilai Rp34.175.000.000. Aset tersebut berasal dari hasil sendiri.
Adapun tanah dan bangunan tersebut terletak di Jakarta Selatan sebanyak tiga lokasi. Lalu tanah milik Bobby juga terdapat di tiga lokasi di Medan. Ada juga aset tanahnya di Deli Serdang dan Surakarta.
(Bobby Nasution/ Dok. Instagram bobbynst)
Adapun alat transportasi yang dimiliki Bobby berjumlah enam kendaraan. Diantaranya berupa Toyota Kijang Innova 2018, Mitsubisi Lancer 2008, Honda Accord 2020, Suzuki ST100 1996, Nissan Juke Tahun 2012 dan motor Yamaha Mio 2008.
Jumlah kekayaan aset transportasi tersebut senilai Rp 1.260.000.000. Semua transportasi tersebut juga merupakan hasil sendiri.
Bobby juga memiliki surat berharga senilai Rp10.500.000.000 dan kas maupun setara kas sebesar Rp8.926.280.543. Saat ini Bobby tercatat tak memiliki hutang.