ERA.id - Sistem parkir di Makassar dan tukang parkir di Pasar Butung, viral setelah dikeluhkan akun Facebook Mambho Al Syamsul. Saking ngerinya, menurut Mambho, kalau uang kurang, parkir itu bisa mengusir.
Mambho juga bertanya di unggahan yang dikirim ke grup Facebook Laporan Warga Makassar, soal tukang parkir yang dianggap mengerikan di Pasar Butung Makassar.
"Tukang Parkir yang di sekitaran Pasar Butung, apakah mereka mengantongi izin resmi? Dan haruskah tarifnya Rp10 ribu untuk mobil tanpa memberi karcis tiket?"
Sebab itu, Mambho berasumsi. "Mereka terkesan memaksa jika tidak dibayar sesuai dengan nominal yang mereka minta, bahkan kalau tidak mau membayar sesuai nominalnya maka diusir dari lokasi tersebut. Memangnya lahan tersebut milik mereka pribadi? Bahkan parahnya, merekalah penyebab kemacetan di daerah itu, karena memarkirkan kendaraan di badan jalan dan trotoar tempat pejalan kaki."
Atas hal itu, Mambho meminta menyerankan agar Pemerintah Kota Makassar menertibkan tukang parkir yang dianggap mengerikan, di Pasar Butung Makassar itu.
Pada pertanyaan kedua, Mambho bertanya soal parkir di mall yang ada di Makassar. "Parkiran yang di Mall-Mall itu apakah tarifnya tidak diatur oleh Dinas Parkir? Dan juga apakah mereka memiliki izin?"
"Asumsi: Parkiran di mall-mall itu seakan tidak memperhatikan pengguna parkir karena biasanya untuk memarkirkan kendaraan terkadang agak ribet, layaknya di sebuah terminal. Karena terkadang tidak ada petugas parkir yang datang mengarahkan ataupun menunjukkan lokasi parkir secara tertib. Dan juga 1 hal yang menurut saya mereka terkesan merampok pengendara, misalnya pengendara hanya menurunkan penumpang di pintu utama dan langsung keluar dari lokasi tanpa menikmati parkiran mereka, tetap juga dikenakan tarif parkir Tanpa adanya durasi melintas," tulisnya.
Mambho menambahkan, dengar sistem parkir seperti itu, maka ia berhitung jika 1 mobil melintas (dibawah 3 menit) x Tarif Parkir x tiap kali melintas x banyak mobil x tiap hari= semua pengendara tidak ikhlas.
"Mohon kiranya kepada Dinas Parkir untuk turut memberikan regulasi terbaik kepada pengusaha parkiran Mall."
Dalam unggahan Mambho itu, soal tukang parkir yang mengerikan di Pasar Butung Makassar dan sistem parkir yang dirasanya memberatkan, menuai banyak komentar. Ada yang setuju dan tidak pada isi unggahan tersebut.
Seperti akun Acink Comeback IV. "Ndak usah dipermasalahkan...anggap saja bersedekah...ikhlaskan...lumayan dpt 1 tiket ke Syurga krn sdh berinfaq...uang dari Anda bs jadi buat makan mereka sekeluarga jadi mending ikhlaskan saja dari pada jadi duri yg tdk perna bs dicabut..."
Lalu akun Sitanala Supri juga menulis dan mendukung ide dari Mambho. "Seharusnya dinas sosial dan pemerintah dinas terkait PD.PARKIR bertanggung jawab dan bekerja sama dgn kepolisian ataw Pol PP bertindak tegas operasi basmi tukang parkir liar yg tdk resmi"