Fadli Zon: Pemerintah Pusat 'Bersaing' dengan Petamburan, Bukan Negara Lain

| 20 Nov 2020 09:05
Fadli Zon: Pemerintah Pusat 'Bersaing' dengan Petamburan, Bukan Negara Lain
Fadli Zon (Dok. Youtube Fadli Zon Official)

ERA.id - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Fadli Zon mengomentari cuitan warganet yang menyebut saat ini pemerintah sepatutnya bersaing dengan negara lain, bukan DKI Jakarta. Fadli menyebut bahkan saat ini pemerintah pusat bukan hanya bersaing dengan DKI Jakarta tapi lebih spesifik bersaing dengan Petamburan.

"Alih-alih bersaing dengan China, AS, India atau Rusia, Pemerintah pusat Republik Indonesia malah bersaing dengan DKI Jakarta. Kini lebih spesifik lagi bersaing dengan lingkungan teritorial Petamburan," cuit Fadli melalui Twitter @fadlizon, Jumat (20/11/2020).

Sebelumnya, pada 10 November 2020, Rizieq Shihab kembali ke tanah air setelah 3,5 tahun berada di Arab Saudi. Ia dituding 'kabur' karena dugaan kasus percakapan mesum dengan Firza Husein. Kasus tersebut sudah dihentikan kepolisian.

Kepulangan Rizieq 'mengundang' massa untuk datang menjemputnya di Bandara Soekarno Hatta dan kediamannya di Petamburan. Akibatnya massa berkerumun di tengah pandemi COVID-19.

Tak hanya itu, Rizieq juga menggelar pernikahan putrinya dan acara peringatan Maulid Nabi. Akibatnya, massa kembali berkerumun. Rizieq pun didenda Rp50 juta karena membuat acara yang menimbulkan kerumunan. 

Akibat hal tersebut, Mendagri mengeluarkan instruksi soal adanya sanksi pada kepala daerah yang tidak mematuhi protokol kesehatan. Sanksi tersebut diantaranya juga berupa pencopotan.

Rekomendasi