Makin 'Mesra' dengan Prabowo, Megawati: Saya dan Mas Bowo Suka Pusing Lho

| 12 Jun 2021 06:28
Makin 'Mesra' dengan Prabowo, Megawati: Saya dan Mas Bowo Suka Pusing Lho
Megawati Soekarnoputri-Prabowo Subianto (Foto: Dok. Tim Media PDIP)

ERA.id - Isu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Seokarnoputri bakal kembali berduet dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kembali menguat.

Belakangan, Mega-Prabowo makin mesra setelah Megawati menyebut Prabowo sebagai sahabatnya saat Megawati menerima pengukuhan gelar profesor kehormatan dari Universitas Pertahanan (Unhan) RI.

Menanggapi isu tersebut, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto tak banyak menjawab. Dia hanya mengatakan, bahwa tak ada yang aneh dari persahabatan Megawati dan Prabowo. PDIP sendiri selalu berusaha menujukkan politik persahabatan.

"Apalagi Pak Prabowo tadi dalam kapsitas beliau sebagai Menteri Pertahanan yang punya komitmen yang sama bagaimana kekuatan pertahanan negara dibangun dengan sebaik-baiknya yang menyatu dengan kekuatan rakyat itu," kata Hasto di Universitas Pertahanan, di Sentul, Bogor, Jumat (11/6).

Alih-alih menjawab peluang di Pilpres 2024, Hasto justru menekankan bahwa Megawati dan juga PDIP selalu membangun kultur persahabatan dengan siapa saja. Termasuk juga dengan Prabowo dan Gerindra.

"Saya pikir itu merupakan suatu hal yang secara bergulir disampaikan Bu Mega. Ya mari kita bangun persahabatan nasional di antara para pemimpin. Itu kan bagian dari kultur kita. Memangnya harus menyebut sebagai musuh?" kata Hasto.

Sebelumnya, Megawati Soekarnoputri menyebut Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sebagai sahabatnya. Pernyataan itu dia katakan ditengah-tengah orasi ilmiahnya saat dikukuhkan sebagai Profesor Kehormatan dengan status guru besar tidak tetap dari Universitas Pertahanan (Unhan) RI.

Adapun pernyataan itu dilontarkan Megawati lantaran publik mendadak heboh ketika pada suatu kesempatan dia menyebut Prabowo sebagai sahabatnya.

"Saya sendiri, mas Bowo (Prabowo Subianto) suka pusing lho. Kemarin saya bilang, 'sahabat saya Pak Prabowo', walah viralnya. Memangnya, 'kepada musuh saya', apa ya kaya gitu," kata Megawati dalam acara yang ditayangkan di akun YouTube Universitas Pertahanan Official, Jumat (11/6/2021).

Megawati menegaskan, siapa pun adalah sahabat dan temannya, tidak terkecuali dengan Prabowo Subinato. Oleh karenanya, dia menilai seharusnya hal tersebut tidak perlu dibesar-besarkan.

"Hayo, gimana ini tolong saya dijawab. Ya tentu saja kalian pasti sahabat-sahahat saya, teman-teman saya," kata Megawati.

Diketahui, Megawati dan Prabowo kerap terlihat menghadiri satu acara yang sama belakangan ini. Salah satunya eresmian patung Bung Karno di kantor Kementerian Pertahanan beberapa hari lalu.

Rekomendasi