ERA.id - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Suharyanto mengaku belum menyiapkan sanksi bagi pejabat negara maupun anggota DPR RI yang melanggar aturan karantina mandiri seteleh bepergian dari luar negeri.
Hal ini sekaligus menanggapi kabar anggota DPR RI Fraksi Gerindra Mulan Jameela beserta suaminya Ahmad Dhani tak menjalani karantina setelah pulang dari Turki.
"Sanksi secara BNPB belum, belum ada perumusan," kata Suharyanto di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/12/2021).
Pejabat negara dan anggota DPR RI mendapat pengecualian untuk tak menjalani karantina di hotel maupun tempat karantina terpusat yang sudah disediakan sepulangnya dari luar negeri. Mereka dibolehkan melakukan karantina mandiri.
Suharyanto mengatakan, karantina mandiri setelah pulang dari luar negeri harus dilakukan secara selektif. Oleh kerenanya pemerintah hanya memberikan izin tersebut kepada pejabat negara dan anggota DPR RI, dengan pertimbangan mereka dapat memberikan contoh yang baik bagi masyarakat.
"Karantina mandiri memang diberikan selektif. Jadi yang sudah dipertimbangkan bahwa mereka-mereka ini enggak mungkin melanggar, dan itu kan para pejabat negara," katanya.
Terkait dengan isu Mulan Jameela dan keluarga tak melakukan karantina, Suharyanto mengatakan pihaknya akan menindaklanjuti info yang beredar. Namun, dia mengkaim sejauh ini belum ada pejabat maupun anggota DPR RI yang melanggar aturan karantina sepulang dari luar negeri.
"Itu nanti kami akan bahas lebih lanjut. Selama ini para pejabat, anggota dewan dan yang lain-lainnya patuh sih," ujar Suharyanto.
Meskipun belum ada sanksi, Suharyanto meyakini sanksi sosial cukup untuk memberikan efek jera bagi pejabat maupuan anggota DPR RI yang melanggar aturan karantina.
"Kena pasal-pasal belum ada, tapi kan sanksi sosialnya sudah cukup berat. Ini pembelajaran ke depan bahwa untuk menetapkan karantina mandiri ini memang betul-betul selektif," katanya.
Untuk diketahui, beredar kabar keluarga anggota DPR RI yang juga musisi papan atas Mulan Jameela dan Ahmad Dhani tidak melakukan karantina seusai pulang dari Turki. Hal ini diungkapkan oleh aktivis media sosial Adam Deni, yang mendapat pesan dari seorang warganet.
Namun kabar tersebut dibantah oleh Kuasa Hukum Ahmad Dhani, Ali Lubis yang mengatakan bahwa Ahmad Dhani sekeluarga langsung melakukan karantina sesuai dengan aturan yang berlaku.