Edy Mulyadi Minta Maaf Sambil Tertawa, Guntur Romli: Itu Bukan Minta Maaf Tapi Bela Diri, Ketawanya Nantangin itu..

| 26 Jan 2022 07:30
Edy Mulyadi Minta Maaf Sambil Tertawa, Guntur Romli: Itu Bukan Minta Maaf Tapi Bela Diri, Ketawanya Nantangin itu..
Edy Mulyadi (tangkapan layar)

ERA.id - Politisi Partai Solidaritas Indonesia Mohamad Guntur Romli mengkritik Edy Mulyadi yang menyampaikan permohonan maaf atas ucapannya yang menghina Kalimantan, namun sambil tertawa.

Menurut Guntur Romli, yang disampaikan Edy Mulyadi bukan permohonan maaf melainkan pembelaan diri.

"Edy Mulyadi bukan minta maaf tapi bela diri, ketawanya juga nantangin itu...," jelas Guntur Romli melalui akun media sosialnya pada Selasa (25/1/2022).

Sebelumnya, Edy menyebut Kalimantan sebagai tempat jin buang anak.

Awalnya Edy menyinggung bahwa pemerintah menjual gedung-gedung kantor di lokasi strategsi seperti di Sudirman, Thamrin dan sebagainya.

Hasil penjualan gedung ini akan dipakai sebagai biaya untuk perpindahan ibu kota.

Atas pernyataan tersebut, Edy Mulyadi pun dikecam oleh tokoh adat dan warga Kalimantan. Menanggapi hal itu, dalam sebuah video, Edy Mulyadi menyatakan permohonan maaf.

Namun, menurut Persekutuan Dayak menegaskan hukum adat tetap berlaku lantaran dalam video itu, Edy meminta maaf sambil tersenyum dan tertawa.

Kami juga pernah menulis soal Perjanjian Ekstradisi Indonesia-Singapura, KPK: Permudah Pulangkan Koruptor Beserta Asetnya Kamu bisa baca di sini

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!

Tags : edy mulyadi
Rekomendasi