10 Kota Paling Toleran di Indonesia Versi SETARA Institute, Jakarta Enggak Masuk?

| 03 Apr 2022 15:16
10 Kota Paling Toleran di Indonesia Versi SETARA Institute, Jakarta Enggak Masuk?
Facebook.com/AniesBaswedan

ERA.id - SETARA Institute secara konsisten melaporkan indeks kota toleransi di Indonesia sejak 2015 hingga 2021. 

Sesuai laporan Ringkasan Eksekutif Indeks Kota Toleransi (IKT) Tahun 2021 tertulis bahwa IKT ditujukan untuk memberikan baseline dan status kinerja pemerintah kota dalam mengelola kerukunan, toleransi, wawasan kebangsaan dan inklusi sosial.

Baseline ini akan menjadi pengetahuan bagi masyarakat dan dunia tentang kondisi toleransi di 94 kota di Indonesia.

Dalam laporan tersebut, Singkawang mendapatkan posisi pertama sebagai kota toleran dengan skor 6,483. Selanjutnya, diikuti Manado (skor 6,400), Salatiga (skor 6,367), Kupang (skor 6,337), Tomohon (skor 6,133), Magelang (skor 6,020), Ambon (skor 5,900), Bekasi (skor 5,830), Surakarta (5,783), dan yang terakhir adalah Kediri dengan skor 5,733. 

Ke Mana DKI Jakarta?

Setelah dilantik pada 2017, Gubernur DKI Anies Baswedan bersama wakilnya saat itu, Sandiaga Uno, membaca visi dan misi mereka di hadapan anggota DPRD DKI Jakarta.

Visinya adalah Jakarta kota maju, lestari, dan berbudaya yang warganya terlibat dalam mewujudkan keberadaban, keadilan, dan kesejahteraan bagi semua.

"Tidak hanya pembangunan fisik seperti infrastruktur yang megah, namun juga pembangunan manusia yang mencakup segala upaya perubahan positif untuk memperbaiki kualitas pendidikan, kesehatan, rasa aman, kesejahteraan, dan kebahagiaan semua warga," ungkap Anies dengan tegas.

Akan tetapi, di masa akhir jabatan Anies Baswedan, DKI Jakarta belum ada tanda-tanda keharmonisan beragama. Itu dibuktikan dari riset SETARA Institute, yang mana DKI Jakarta tidak masuk dalam Indeks Kota Toleran (IKT) Tahun 2021. 

Sumber: ANTARA
Rekomendasi