Kenapa Bumi Bulat? Yuk Simak Penjelasan Ilmiahnya

| 05 Oct 2022 07:00
Kenapa Bumi Bulat? Yuk Simak Penjelasan Ilmiahnya
Kenapa bumi bulat (Unsplash)

ERA.id - Kenapa bumi bulat? Tidak lonjong, segitiga, atau datar sebagaimana kepercayaan kaum flat earth? Siapa saja yang pernah mengajukan pertanyaan seperti itu, maka selamat Anda punya bekal penting untuk menjadi seorang ilmuwan.

Melalui laman resminya, NASA menjelaskan mengapa planet-planet berbentuk bulat tidak lain dikarenakan adanya gravitasi. Gravitasi planet menarik secara merata dari semua sisi, menarik dari pusat ke tepi seperti jari-jari roda sepeda.

Gaya gravitasi planet membuat bentuk keseluruhan planet menjadi bola, yang merupakan lingkaran tiga dimensi.

Terdapat delapan planet di tata surya yang berbeda dalam banyak hal. Semuanya berbeda ukuran, berbeda jarak dari matahari, beberapa kecil dan berbatu, ada yang besar, dan ada yang mengandung gas.

Meskipun demikian, planet-planet terdekat dengan bumi semua bulat. Mengapa demikian? Mengapa mereka tidak berbentuk seperti kubus, piramida, atau cakram?

Alasan Kenapa Bumi Bulat

Planet terbentuk ketika materi di ruang angkasa mulai berbenturan dan menggumpal. Setelah beberapa saat akan terhimpun kekuatan gravitasi yang menyatukan benda-benda di luar angkasa. Ketika sebuah planet terbentuk cukup besar, maka akan mulai membersihkan jalurnya di sekitar bintang yang diorbitnya. Planet tersebut menggunakan gravitasinya untuk mengambil benda-benda luar angkasa.

Gravitasi planet menarik secara merata dari semua sisi. Gravitasi menarik dari pusat ke tepi seperti jari-jari pada roda sepeda. Hal tersebut membuat bentuk keseluruhan planet menjadi bola, yang merupakan lingkaran tiga dimensi.

Apakah Planet-Planet Bulat Sempurna?

Merkurius dan Venus adalah dua planet yang paling bulat. Mereka adalah bola yang hampir sempurna, seperti kelereng, tetapi beberapa planet tidak begitu bulat sempurna.

Planet venus (Unsplash)

Saturnus dan Jupiter adalah planet yang sedikit lebih tebal pada bagian tengahnya. Saat mereka berputar maka akan menonjol di sepanjang khatulistiwa. Mengapa itu dapat terjadi?

Ketika benda berputar (seperti planet yang berputar) benda-benda di tepi luar harus bergerak lebih cepat daripada benda-benda di dalam untuk mengikutinya. Ini berlaku untuk apa pun yang berputar, seperti roda, DVD, atau kipas. Apa saja yang berada di sepanjang tepi harus melakukan perjalanan terjauh dan tercepat.

Di sepanjang ekuator sebuah planet terdapat sebuah lingkaran setengah jalan antara kutub utara dan selatan, gravitasi akan menahan ujung-ujungnya, tetapi saat berputar benda-benda hendak berputar keluar seperti lumpur yang beterbangan dari ban.

Saturnus dan Jupiter sangat besar dan berputar sangat cepat tetapi gravitasi masih mampu menahan mereka bersama. Itu sebabnya mereka menonjol di tengah.

Saturnus adalah planet yang memiliki cincin (Unsplash)

Saturnus menonjol paling banyak dari semua planet di tata surya kita. Jika Anda membandingkan diameter dari kutub ke kutub dengan diameter di sepanjang khatulistiwa, itu tidak sama. Saturnus 10,7% lebih tebal di sekitar tengah. Jupiter 6,9% lebih tebal di bagian tengah.

Sehingga alih-alih bulat sempurna seperti kelereng, Saturnus dan Jupiter seperti bola basket yang ditekan saat seseorang duduk di atasnya.

Sementara itu, Bumi dan Mars berukuran kecil dan tidak berputar terlalu cepat. Keduanya bukan bola yang sempurna, tetapi mereka lebih bulat dari Saturnus dan Jupiter.

Perlu diketahui, Bumi 0,3% lebih tebal di tengah, dan Mars 0,6% lebih tebal di tengah. Karena mereka bahkan tidak satu poin persentase lebih tebal di tengah, aman untuk mengatakan mereka sangat bulat.

Adapun Uranus dan Neptunus, mereka berada di antara keduanya. Uranus 2,3% lebih tebal di tengah. Neptunus lebih tebal 1,7%. Meskipun keduanya tidak bulat sempurna, tetapi cukup mendekati.

Selain kenapa bumi bulat, ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu ingin tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman

Rekomendasi