Mantan Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl Meninggal Dunia

| 08 Sep 2020 18:40
Mantan Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl Meninggal Dunia
Mantan pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl, meninggal dunia. (Foto: www.pssi.org)

ERA.id - Alfred Riedl, mantan pelatih Timnas Indonesia sekaligus mantan penyerang asal Austria meninggal dunia pada Selasa (8/9/2020) malam waktu setempat, demikian dilaporkan Sport24.

Riedl meninggal dunia di usia 70 tahun. Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui apa penyebab meninggalnya pria kelahiran Wina, Austria, 2 November 1949 itu.

Untuk diketahui, sejak bulan April 2010, Riedl resmi dikontrak oleh Persatuan Sepak Bola Selutuh Indonesia (PSSI) selama 2 tahun untuk bertugas sebagai Pelatih bagi Timnas Indonesia Senior dan Timnas Indonesia U-23, tetapi diberhentikan pada 13 Juli 2011.

Ia kemudian diangkat menjadi pelatih timnas Indonesia versi KPSI pada tanggal 4 September 2012, tetapi pada tahun 2013 setelah persetruan PSSI dan KPSI reda, Riedl dijadikan pelatih kepala.

Nama Alfred Riedl mulai dikenal masyarakat Tanah Air sejak ia membawa Timnas Indonesia meraih runner-up di Piala AFF 2010 dan 2016.

Bukan cuma Indonesia, Riedl juga pernah berkarier sebagai pelatih di Vietnam. Pada Piala Asia AFC 2007, ia berhasil mengantarkan kemenangan Vietnam 2-0 atas UEA dan membantu tim Vietnam untuk bisa lolos sampai ke perempat final untuk pertama kalinya dalam sejarah negara itu. 

Sayangnya, pada akhir tahun 2007, setelah kinerjanya dianggap buruk pada ajang SEA Games 2007, dia pun dipecat dan digantikan oleh pelatih Henrique Calisto dari Portugal.

Rekomendasi