Tiket Masuk Heha Ocean View, Lokasi, dan Daya Tariknya

| 28 Dec 2022 14:01
Tiket Masuk Heha Ocean View, Lokasi, dan Daya Tariknya
Heha Ocean View di Gunungkidul (bob.kemenparekraf.go.id)

ERA.id - Heha Ocean View termasuk destinasi wisata baru di Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Konsepnya mirip dengan Heha Sky View, tetapi tempat ini memanfaatkan panorama laut sebagai sajian utama. Harga tiket masuk Heha Ocean View akhir tahun 2022 mengalami peningkatan dibandingkan harga awal buka—awal tahun 2021.

Heha Ocean View terletak di pinggir tebing pantai selatan. Pemandangan laut luas dari ketinggian membuat destinasi ini menarik untuk dikunjungi sebagai tempat berfoto.

Lokasi dan Harga Tiket Masuk Heha Ocean View Gunungkidul

Foto di Heha Ocean View (Instagram @hehaoceanview)

Heha Ocean View berada di Desa Gilikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul, DIY. Lokasinya tidak jauh dari wisata Teras Kaca. Dari Kota Yogyakarta, tempat ini bisa dicapai setelah melalui perjalanan darat selama sekitar 1,5 jam. Jalan mulus yang berkelok akan dilewati pengunjung sebelum akhirnya sampai di titik tujuan.

Pemandangan dan fasilitas yang ditawarkan oleh Heha Ocean Viev terbilang menarik. Penjung yang ingin masuk perlu membayar tiket terlebih dahulu. Setelah masuk, pengunjung bisa bersantai dan melihat pemandangan yang indah.

Selain itu, penjung juga perlu menyiapkan uang lebih jika ingin menggunakan spot foto yang telah disiapkan oleh Heha Ocean View. Untuk rinciannya, simak daftar harga tiket Heha Ocean View Desember 2022 berikut ini, dikutip Era dari Travelspromo.

Tiket Masuk:

·         Senin—Jumat (09.00—21.00): Rp20.000

·         Sabtu—Minggu (08—21.00): Rp20.000

·         23 Desember 2022—1 Januari 2023 (08.00—21.00): Rp30.000

Tiket Spot Foto:

·         Rainbow, Bunga Polkadot: Rp10.000

·         Pink Horizon: Rp15.000

·         Hezagram, TerraCurve, Heha Air Baloon, Waterfall: Rp20.000

·         Trinity Glass, Santorini: Rp30.000

Catatan: Harga tiket masuk berlaku bagi anak usia dua tahun ke atas

Daya Tarik Heha Ocean View

1.    Pemandangan Laut dan Tebing

Heha Ocean View menawarkan sudut pandang baru dalam melihat laut. Berada di atas tebing pinggir laut, pengunjung bisa melihat laut dengan jelas, termasuk deretan tebing tinggi yang ada di sekitar destinasi.

Keindahan tebing tampak jelas saat pagi dan siang hari. Namun, pengunjung harus siap dengan pancaran matahari yang terik saat siang, apalagi tempat ini berada di pantai. Ketika sore, keindahan yang disajikan tempat wisata ini lebih memukau, yaitu saat matahari mulai tenggelam. Selain itu, lampu-lampu yang menyala ketika langit mulai gelap membuat tempat ini semakin menarik.

2.    Spot Foto

Wahana atau spot foto adalah hal yang diunggulkan oleh Heha Ocean View. Letak dari wahana foto ini berada di bagian bawah. Pilihan wahana foto yang bisa digunakan cukup banyak, tetapi pengunjung harus membayar lagi jika ingin menggunakannya.

Setelah membayar uang sesuai harga tiket wahana yang dipilih, pengunjung bisa menggunakan wahana foto dengan latar belakang laut lepas tersebut selama 2 menit.

3.    Wisata Kuliner

Saat masuk ke tempat wisata Gunungkidul ini, pengunjung dilarang membawa makanan dan minuman dari luar. Jika pengunjung ingin bersantai menikmati sore sambil menyantap makanan dan minuman, destinasi wisata ini menyediakan beberapa stan yang menjual berbagai jenis kuliner. Jadi, selain tiket masuk Heha Ocean View, pengunjung juga perlu menyiapkan uang untuk makan dan wahana foto jika ingin menggunakannya. 

Rekomendasi