Walking Tour Adalah Cara Baru Liburan di Kota, Inilah Pilihan yang Bisa Anda Coba

| 01 Feb 2023 22:05
Walking Tour Adalah Cara Baru Liburan di Kota, Inilah Pilihan yang Bisa Anda Coba
Ilustrasi perempuan walking tour (freepik)

ERA.idWalking tour adalah pilihan liburan yang bisa Anda manfaatkan untuk menikmati kawasan wisata dengan cara berbeda. Dari namanya pun kita sudah bisa tahu, jenis wisata ini dilakukan dengan berjalan kaki.

Jadi, orang yang mengikuti walking tour akan berwisata ke suatu kawasan dengan berjalan kaki, biasanya di dalam kota dengan rute-rute yang telah ditentukan. Dalam sebuah perjalanan, wisatawan bisa berkunjung ke beberapa destinasi wisata.

Perjalanan tersebut akan dilakukan dengan pendampingan oleh pemandu wisata atau pramuwisata yang menyampaikan informasi mengenai titik-titik kunjungan.

Daya Tarik Walking Tour

Ada beberapa hal menarik yang bisa didapatkan dari walking tour. Secara umum, tarif walking tour lebih terjangkau dibandingkan jenis liburan yang lain. Selain itu, durasi walking tour cukup singkat, yaitu beberapa jam.

Ilustrasi beberapa orang mengikuti walking tour (unsplash)

Hal menarik yang selanjutnya adalah wisawatan tidak hanya berjalan dan melihat, tetapi juga lebih tahu dan mengenal seluk-beluk suatu kota atau suatu kawasan. Wisatawan juga bisa mengetahui sejarah dan nilai budaya dari suatu destinasi.

Satu hal menarik lagi yang bisa didapatkan adalah kebugaran fisik. Berjalan beberapa kilometer selama beberapa jam akan membuat tubuh Anda bergerak layaknya sedang olahraga.

Melalui walking tour, wisatawan bisa menikmati suasana, pemandangan, cerita, sejarah, dan berbagai hal terkait suatu kawasan. Perjalanan tersebut akan membuat Anda merasa lebih dekat dengan tempat-tempat tertentu.

Berdasarkan penelusuran Era, sudah ada beberapa pilihan walking tour di beberapa kota di Indonesia. Berikut adalah pilihan agensi walking tour yang bisa Anda pilih.

Pilihan Walking Tour di Indonesia

·         Jogja Good Guide

Jogja Good Guide menawarkan jadwal perjalanan pada hari biasa dan akhir pekan. Rute walking tour ini kurang lebih 1—3 kilometer dengan durasi perjalanan 2—3 jam. Beberapa rute walking tour Jogja Good Guide adalah Malioboro, Kotabaru, Kotagede, Pakualaman, dan Jaba Beteng.

·         Jogja Walking Tour

Jika Anda ingin walking tour dengan fokus wisata dan sejarah, Jogja Walking Tour bisa jadi jawaban. Agensi walking tour ini dikelola oleh komunitas pegiat sejarah, yaitu Komunitas Malam Museum.

Jogja Walking Tour menggunakan sistem pembayaran pay as you wish, yaitu sistem pembayaran yang disesuaikan dengan kepuasan peserta terhadap pelayanan pemandu wisata atau pramuwisata. Beberapa rute yang bisa ditempuh adalah Alun-Alun Utara, Kotabaru, Candi Sambisari, Kampung Ketandan, dan Alun-Alun Selatan.

·         Jakarta Good Guide

Ini termasuk agensi walking tour yang populer di Jakarta. Agensi juga menggunakan sistem pembayaran pay as you wish. Jakarta Good Guide menawarkan 2 jenis rute, yaitu rute reguler (pada hari biasa) dan rute akhir pekan.

Masing-masing rute akan diselesaikan dalam waktu 2—3 jam. Jumlah peserta dalam satu kali perjalanan antara 1 hingga 15 orang. Anda juga bisa memesan walking tour untuk rombingan. Rute yang ditawarkan antara lain Old Town, Chinatown, Menteng, Pasar Baru, dan Tanah Abang.

·         Bersukaria Walk Semarang

Bersukaria Walk menawarkan walking tour untuk menjelajahi Kota Semarang. Jadwal pelaksanannya adalah akhir pekan, Sabtu dan Minggu. Agensi ini menawarkan rute-rute reguler dan rute-rute spesial, seperti Taman Makam Pahlawan dalam rangka Hari Pahlawan Nasional. Selain itu, ada pula mini-trekking, cycling tour, dan walking tour sambil wisata kuliner (Suka Jajan).

Rute walking tour yang ditawarkan Bersukaria Walk Semarang antara lain Pecinan, Spoorweg, Kota Lama, Pleburan, dan Radja Gula. Sistem pembayarannya adalah booking fee (untuk rute reguler) dan pay as you wish sebagai tip kepada pemandu wisata.

Rekomendasi