Penyakit ini pertama kali diakui di mata dunia pada tanggal 5 juni 1981. Pada saat itu ditemukan ketika adanya lima laki-laki homoseksual di Los Angeles yang terkena penyakit Pneumonia Pneumosistis.
Virus ini langsung menyerang organ vital sistem kekebalan manusia, lalu membuat kerusakan tubuh dengan cepat. HIV/AIDS ini merupakan wabah penyakit paling mematikan dalam sejarah manusia.
Stigma HIV/AIDS ini sering diekspresikan dalam satu atau lebih stigma, terutama yang berhubungan dengan homoseksualitas, biseksualitas, pelacuran, dan penggunaan narkoba melalui suntikan.