Pakai Jaket Hijau, Sandiaga Uno Resmi Gabung PPP

| 14 Jun 2023 17:53
Pakai Jaket Hijau, Sandiaga Uno Resmi Gabung PPP
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno saat penyerahan kartu tanda anggota PPP di Kantor PPP, Jakarta Pusat, Rabu (14/6/2023). (ANTARA/Narda Margaretha Sinambela)

ERA.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno resmi bergabung dan menjadi kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono secara simbolis menyerahkan kartu tanda anggota (KTA) dan jaket berwarna hijau khas partai berlambang Ka'bah ke Sandiaga. Mantan wakil gubernur DKI Jakarta itu terlihat sumringah.

"Hari yang Insyaallah bersejarah, karena hari ini telah secara resmi bergabung dengan PPP yaitu tokoh nasional kita, yaitu bapak Sandiaga Salahuddin Uno," ujar Mardiono di Kantor DPP PPP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (14/6/2023).

Sembari berkelakar, Mardiono mengatakan, mulai hari ini bisa bebas memberikan perintah kepada Sandiaga sebab sudah resmi mejadi kader PPP.

Sebelumnya, kata dia, hubungan Sandiaga dengan PPP hanya sebatas mitra kerja. Meskipun kerap hadir dalam acara partainya, namun kehadirannya sebagai menteri.

"Kalau kemarin hubungannya dengan PPP itu adalah mitra kerja, karena Pak Sandi selalu narasumber yang aktif bersama dengan PPP. Tapi mulai hari ini, besok, saya bisa nyuruh-nyuruh Pak Sandi," kata Mardiono disambut tawa kader PPP.

Diketahui, Sandiaga resmi hengkang dari Partai Gerindra sejak lebaran tahun ini. Dia belakangan kerap hadir dalam acara-acara yang digelar PPP.

Sebelum resmi bergabung dengan PPP, dalam sejumlah kesempatan Sandiaga pernah memberi sinyal tertarik bergabung dengan PKS.

Setelah resmi menjadi kader PPP, nama Sandiaga rencananya bakal diusulkan sebagai salah satu bakal calon wakil presiden (bacawapres) pendamingi Ganjar Pranowo.

Rekomendasi