Viral, Gibran Sebut Asam Sulfat Nutrisi untuk Ibu Hamil, Netizen: Stunting Hilang, Bayi pun Ikut Hilang

| 05 Dec 2023 08:35
Viral, Gibran Sebut Asam Sulfat Nutrisi untuk Ibu Hamil, Netizen: Stunting Hilang, Bayi pun Ikut Hilang
Gibran Rakabuming (Antara)

ERA.id - Viral di media sosial, Calon Wakil Presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Gibran Rakabuming Raka salah menyebut nutrisi asam folat menjadi asam sulfat untuk ibu hamil mencegah stunting.

Dalam video yang diunggah akun X atau Twitter @BangPino, dalam sebuah diskusi Gibran menyebut nutrisi asam sulfat dan yodium pada ibu hamil harus dicek sekala berkala.

"ketika hamil harus dicek, yah misalnya asam sulfat, yodiumnya terpenuhi gak? ketika anaknya lahir 2 tahun asinya terpenuhi gak?" jelas Gibran dalam video tersebut.

Akun yang mengunggah video Gibrna itu pun, berkomentar jika nutrisi yang benar adalah asam folat dan bukan asam sulfat.

"Duh... Sekali diskusi memberikan info yg menyesatkan. Awokwokwok. Ibu Hamil itu yg dibutuhkan adalah Asam Folat (Fungsinya utk membantu pembentukan sel-sel & sistem organ pada janin seperti otak dan sumsum tulang belakang janin). Ya kalau Asam Sulfat ya ibu dan bayinya Modar 😅," jelas akun @BangPino.

Rupanya tak hanya sekali ini Gibran salah menyebut asam folat menjadi asam sulfat. Dalam kunjungannya ke Pondok Pesantren Asshiddiqiyah 2 Tangerang, Gibran saat menyampaikan pidato juga salah menyebut asam folat menjadi asam sulfat.

Pernyataan Gibran ini pun mnejadi lelucon dan komentar para netizen.

"STUNTING hilang, bayi pun ikut hilang," jelas akun @yuzu****

"Bapak dan anak sama isi otaknya 😂🤣," jelas akun @diky****

"Pantas banyak diam sekali ngomong ngaco," kata akun @katine****

Rekomendasi