Tak Kunjung Pulang, Suara Rizieq Terdengar di Peringatan 411

| 04 Nov 2017 14:48
Tak Kunjung Pulang, Suara Rizieq Terdengar di Peringatan 411
Peringatan 411 di Masjid Agung Al-Azhar (LEO/era.id)
Jemaah dengarkan rekaman suara Habib Rizieq Shihab lewat ponsel yang disodorkan mikrofon pada peringatan 411.

Suara Rizieq yang tersandung kasus chat mesum itu terdengar dari speaker di penjuru masjid. Rizieq mengimbau pada jemaah untuk bersatu dan memenangkan calon gubernur dan bupati yang tunduk pada syariat islam.

"Pilkada serentak tahun 2018, Umat Islam harus bersatu. Rebut kekuasaan politik melalui pilkada serentak," ujar Rizieq.

Rizieq, yang sampai saat ini tak kunjung pulang ke tanah air, juga meminta kepedulian para jemaahnya untuk aktif berpemilu, guna menjaga muruah dan demi kebaikan agama islam.

"Menangkan islam dalam pilkada serentak, pilpres. Kalau umat islam tidak peduli dengan politik, maka umat islam akan dipimpin oleh parpol yang tidak peduli dengan islam," jelas Rizieq.

Terakhir, Rizieq memohon doa kepada jemaah agar Indonesia menjadi negara yang lebih baik dan dia bisa kembali ke Ibu Pertiwi.

"Jangan lupa doakan kami agar kembali ke tanah air Indonesia. Dan doakan agar Indonesia dijadikan sama Allah agar menjadi negara yang baik," tutup Rizieq di Masjid Agung Al-Azhar, Jakarta Selatan, Sabtu (4/11/2017).

Panitia penyelenggara pengajian politik islam yang juga pengacara Habib Rizieq, Eggy Sudjana, menjelaskan kehadiran Rizieq amat dirindukan oleh pengikutnya, para pengikut seakan tak terarah tanpa sang imam.

"Kalau disampaikan ada baiknya Habib Rizieq pulang, daripada tidak ada yang mimpin," pungkas Eggy.

Tags :
Rekomendasi