Jokowi Minta Masyarakat Teladani Nilai-Nilai Gus Dur

| 17 Dec 2018 16:25
Jokowi Minta Masyarakat Teladani Nilai-Nilai Gus Dur
Presiden Jokowi usai menghadiri acara Konsolidasi Caleg PKB dan Haul Gus Dur. (Wardhany/era.id)
Jakarta, era.id - Presiden RI Joko Widodo mengajak masyarakat meneladani sifat Presiden ke-4 RI Abdurrachman Wahid atau yang akrab disapa Gus Dur.  Di antaranya, sikap Gus Dur yang menjunjung tinggi demokrasi, khususnya untuk menyambut Pilpres 2019 mendatang.

"Nilai-nilai dalam berdemokrasi, nilai-nilai dalam kemanusiaan, nilai-nilai dalam keagamaan dalam ketauhidan, banyak sekali saya kira (yang bisa diteladani) dari beliau (Gus Dur), nilai-nilai anti-diskriminasi juga," kata Jokowi kepada wartawan usai memberikan kata sambutan dalam Konsolidasi Caleg Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan sekaligus Haul ke-9 Gus Dur di Balai Sarbini Kompleks Plaza Semanggi, Jakarta Selatan, Senin (17/12/2018).

Menurut Jokowi, nilai-nilai dan ajaran-ajaran dari Gus Dur harus bisa diimplementasikan dalam budaya demokrasi politik di Indonesia. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga mengingatkan, jangan sampai tata krama dan kesantunan bangsa Indonesia hilang hanya karena merebutkan kekuasaan.

"Menurut saya kita ini harus dalam berpolitik berdemokrasi bahwa tata krama itu harus dikedepankan, sopan santun dalam bertata krama harus dikedepankan," ucap Jokowi.

"Jangan sampai budaya bangsa yang santun, yang bertata krama hilang karena perbedaan pilihan, gara-gara keinginan untuk menang, nabrak sana nabrak sini, saya kira bukan itu (budaya) Indonesia," imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin bilang, acara ini merupakan konsolidasi caleg ini sengaja dibarengi dengan Haul ke-9 Gus Dur. Tujuannya agar para caleg bisa belajar ideologi Gus Dur dalam perjuangannya.

"Yang harus disampaikan kepada masyarakat dan caleg-caleg ini, kalau memahami ideologi dalam hal ini yang paling mudah pahamilah Gus Dur maka engkau akan memahami ideologi PKB. Kalau sudah memahami ideologi PKB maka akan mudah memasarkan cita-cita PKB ke masyarakat," kata dia.

Rekomendasi